Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bertemu Atalanta di Liga Champions, Pelatih PSG Waspadai Kekuatan La Dea

Kompas.com - 13/07/2020, 20:30 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber Goal

KOMPAS.com - Performa impresif Atalanta di pentas Serie A dan Liga Champions membuat pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Thomas Tuchel, waspada.

Atalanta akan menjadi lawan PSG di perempat final Liga Champions yang bakal dilanjutkan dengan format baru satu leg di Lisbon, Portugal pada 12 Agustus mendatang.

Meski Atalanta merupakan tim debutan di Liga Champions musim ini, Tuchel tidak mau memandang sebelah mata tim berjuluk La Dea tersebut.

Sebab, Atalanta kini sedang menggila, baik di kompetisi domestik maupun ajang antarklub Eropa.

Baca juga: Hukuman Resmi Dicabut, Manchester City Bisa Bertanding di Liga Champions Musim Depan

Di Serie A atau kompetisi kasta teratas Liga Italia, pasukan Gian Piero Gasperini itu bersaing di empat besar.

Atalanta bahkan tidak terkalahkan sejak Serie A kembali digulirkan pada pertengahan Juni lalu. Terkini, Alejandro Gomez dkk nyaris mempermalukan kandidat scudetto, Juventus.

Sementara itu di ajang Liga Champions, Atalanta melaju ke perempat final seusai menyingkirkan wakil Spanyol, Valencia, dengan agregat mencolok 8-4.

Melihat penampilan gemilang Atalanta tersebut, Tuchel memprediksi bahwa PSG tidak akan mudah menaklukkan klub asal Bergamo tersebut.

Baca juga: Catatan Moncer Atalanta, Tim Lupa Kalah yang Nyaris Permalukan Juventus

"Menghadapi Atalanta akan menjadi pertandingan yang sulit karena mereka adalah tim yang berkualitas," ucap Tuchel seperti dikutip dari Goal International, Senin (13/7/2020).

"Kami telah melihat bagaimana mereka bermain menghadapi Juventus. Mereka bermain menyerang dan tetap menjaga keseimbangan," ucapnya menambahkan.

Meski demikian, Tuchel mengaku bahwa saat ini fokusnya belum tertuju pada laga kontra Atalanta.

Sebab, PSG masih memiliki dua pertandingan domestik yang tak kalah penting yakni menghadapi Saint-Etienne pada final Coupe de France atau Piala Perancis dan meladeni Lyon pada partai puncak Coupe de la Ligue atau Piala Liga Perancis.

Baca juga: Disaksikan 5.000 Penonton, PSG Menang 9-0 pada Laga Uji Coba

PSG yang sudah menjuarai Ligue 1 2019-2020 akan bersua Saint-Etienne pada 25 Juli. Setelah itu, mereka bakal menghadapi Lyon pada 1 Agustus.

"Tantangan kami adalah berangkat ke Lisbon dengan membawa dua gelar," kata Tuchel.

"Sekarang kami sedang mempersiapkan diri untuk laga kontra St Etienne. Lalu, kami akan memikirkan pertandingan menghadapi Lyon," imbuh dia.

"Saya pikir kami masih memiliki waktu yang cukup untuk melakukan persiapan sebelum menghadapi Atalanta. Kami akan melakukannya selangkah demi selangkah, dan yang pertama adalah pertandingan menghadapi Saint-Etienne," ucap Tuchel menegaskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com