Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

MotoGP Malaysia 2022, Quartararo Cedera Jari Tengah

KOMPAS.com - Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) harus menghadapi balapan MotoGP Malaysia 2022 dalam keadaan cedera jari tengah.

Quartararo menderita cedera jari tengah setelah crash pada sesi latihan bebas keempat (FP4) MotoGP Malaysia 2022, Sabtu (22/10/2022) siang WIB.

Dikutip dari Speedweek, tangan kiri Quartararo sedikit memar dan jari tengahnya patah akibat insiden tersebut.

Rider asal Perancis itu kemudian harus tampil dalam keadaan jari kirinya diperban ketika mengikuti Kualifikasi MotoGP Malaysia 2022.

Entah kebetulan atau tidak, cedera jari tengah itu tampak memengaruhi penampilan Quartararo pada Kualifikasi MotoGP Malaysia 2022.

Quartararo harus puas menempati peringkat ke-12 pada akhir sesi kualifikasi dengan catatan waktu lap 1 menit 59,215 detik.

El Diablo, julukan Quartararo, terpaut jauh 1,425 detik dari Jorge Martin (Pramac Racing) yang keluar sebagai rider tercepat sesi kualifikasi.

"Saat kualifikasi, cedera jari bukan masalah. Mungkin saya tidak sepenuhnya fokus terhadap cedera itu," kata Quartararo dikutip dari Speedweek.

"Namun, saya tidak tahu. Cedera jari ini seharusnya tidak menjadi masalah dalam balapan. Kami memiliki banyak hal lain untuk dipikirkan," ucap Quartararo menambahkan.

Sebab, Quartararo saat ini sangat membutuhkan poin untuk menjaga peluang mempertahankan gelar juara dunia MotoGP 2022.

Quartararo terancam kehilangan mahkotanya setelah kini menempati peringkat kedua klasemen MotoGP dengan koleksi 219 poin.

Rider berusia 23 tahun itu untuk sementara tertinggal 14 angka dari Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) yang duduk di puncak klasemen.

Beruntung bagi Quartararo karena posisi start Bagnaia pada balapan MotoGP Malaysia nanti juga tidak terlalu baik.

Bagnaia akan start dari grid ketiga tepatnya urutan ke-9.

Melihat posisi start Quartararo dan Bagnaia, penentuan gelar juara dunia MotoGP 2022 kemungkinan besar akan ditentukan pada seri terakhir musim ini, MotoGP Valencia.

Terkait MotoGP Malaysia 2022, Quartararo mengaku masih belum menentukan strategi.

Quartararo juga mengaku tidak tertekan dengan fakta bahwa Bagnaia dan Aleix Espargaro (Aprilia Racing) akan start di depannya.

"Ketika start dari urutan ke-12, tidak ada strategi. Kami harus melaju secepat mungkin sejak awal dan melihat bagaimana jalannya balapan nanti," kata Quartararo.

"Saya tidak merasakan tekanan apa pun. Saya tidak tahu apakah kami sudah bekerja dengan baik. Saya merasa kami kehilangan banyak dan harus mencoba sesuatu yang baru," ujar Quartararo.

https://www.kompas.com/motogp/read/2022/10/22/19200008/motogp-malaysia-2022-quartararo-cedera-jari-tengah

Terkini Lainnya

Aroma Duel Meksiko Vs Brasil Jelang Final Championship Series Liga 1

Aroma Duel Meksiko Vs Brasil Jelang Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Kesan Pemain Timnas Putri Indonesia Dilatih Satoru Mochizuki: Kelas Dunia…

Kesan Pemain Timnas Putri Indonesia Dilatih Satoru Mochizuki: Kelas Dunia…

Timnas Indonesia
Timnas Putri Indonesia Vs Singapura, Satoru Mochizuki Buta Kekuatan Lawan

Timnas Putri Indonesia Vs Singapura, Satoru Mochizuki Buta Kekuatan Lawan

Timnas Indonesia
Inter Milan Resmi Ganti Pemilik Setelah Suning Gagal Lunasi Pinjaman

Inter Milan Resmi Ganti Pemilik Setelah Suning Gagal Lunasi Pinjaman

Liga Italia
Buta soal Indonesia, Kini Rivera Ukir Nama Jadi Legenda Madura United

Buta soal Indonesia, Kini Rivera Ukir Nama Jadi Legenda Madura United

Liga Indonesia
Pesan Ronaldo Usai Kroos Pensiun: Terima Kasih, Terbaik untuk Anda...

Pesan Ronaldo Usai Kroos Pensiun: Terima Kasih, Terbaik untuk Anda...

Liga Spanyol
Satoru Ingin Naturalisasi Pemain di Timnas Putri, Claudia Siap Belajar

Satoru Ingin Naturalisasi Pemain di Timnas Putri, Claudia Siap Belajar

Timnas Indonesia
Harga Tiket Persib Vs Madura United di Final Championship Series Liga 1

Harga Tiket Persib Vs Madura United di Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Gregoria Fokus Jaga Fisik dan Mental Jelang Olimpiade Paris 2024

Gregoria Fokus Jaga Fisik dan Mental Jelang Olimpiade Paris 2024

Badminton
Irak Jalani Persiapan Singkat, Kans Timnas Indonesia Ambil Peluang

Irak Jalani Persiapan Singkat, Kans Timnas Indonesia Ambil Peluang

Timnas Indonesia
Tekad Apriyani/Fadia Naik Podium Sebelum Olimpiade Paris 2024

Tekad Apriyani/Fadia Naik Podium Sebelum Olimpiade Paris 2024

Badminton
Tanggapan Filipina Satu Grup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Tanggapan Filipina Satu Grup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Liga Indonesia
Final Championship Series Liga 1, Pesan Passos Soal Mentalitas Kiper Persib

Final Championship Series Liga 1, Pesan Passos Soal Mentalitas Kiper Persib

Liga Indonesia
Ketika Media Vietnam Sorot STY Tertawa Usai Drawing Piala AFF 2024

Ketika Media Vietnam Sorot STY Tertawa Usai Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Final Liga Europa, Bayer Leverkusen Serba Bisa, Atalanta Pilih Berani

Final Liga Europa, Bayer Leverkusen Serba Bisa, Atalanta Pilih Berani

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke