Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/09/2023, 10:07 WIB
Cynthia Lova,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah melewati serangkaian proses sidang, aktor Ari Wibowo dan Inge Anugrah akhirnya diputus cerai pada Rabu (13/9/2023).

Majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Selatan juga mengabulkan gugatan Ari Wibowo sepenuhnya. Mulai dari gugatan perceraian hingga hak asuh anak jatuh ke tangan Ari Wibowo.

Setelah diputus cerai, Ari Wibowo mencurahkan isi hatinya.

Baca juga: Fokus ke Anak-anak Usai Cerai, Ari Wibowo: Buat Saya Aja Berat, Apalagi Buat Mereka

Kompas.com merangkumnya sebagai berikut.

Lega akhirnya bercerai

Ari Wibowo mengaku lega saat ini karena ia merasa terpojokkan selama lima bulan proses perceraiannya.

Apalagi saat awal-awal kasus perceraiannya, Ari Wibowo akui sampai kena mental karena warganet terus menghujatnya. Hujatan itu muncul saat Ari dianggap tidak memberi nafkah untuk Inge.

Kini, Ari Wibowo bisa bernapas lega setelah diputus cerai dan gugatannya dikabulkan.

“Dari pihak sana menghalalkan segala cara untuk mau menang, dengan kebohongan, dengan fitnahan,” kata Ari pada Kamis (14/9/2023).

Baca juga: Bercerai dari Inge Anugrah, Ari Wibowo Berusaha Jadi Single Parent yang Baik

“Dan itu (sekarang saya) bisa selesai saya lega karena capek dengan semua fitnahan yang ada di luar sana, hujatan oleh netizen segala macam dan ternyata terbukti itu tidak benar," lanjut Ari Wibowo.

Hak asuh anak

Ari Wibowo menyebut bahwa anak-anaknya memang memilih tinggal dengannya.

Sehingga saat majelis hakim memutuskan hak asuh jatuh ke tangannya, kata Ari Wibowo, hal itu selama ini didoakan anak-anaknya.

"Anak-anak sudah tahu dan dari awal mereka (anak-anak) sudah mendoakan supaya hasilnya seperti ini (jatuh ke tangan Ari)," ujar Ari.

Baca juga: Resmi Cerai, Ari Wibowo: Saya Doakan yang Terbaik untuk Inge Anugrah

Menurut Ari, ada sedikit rasa kekecewaan dari anak-anaknya karena melihat ibunya berbohong mengenai persoalan orang ketiga itu.

Berusaha jadi ayah baik

Sebagai ayah, Ari selalu menasehati anak-anaknya agar tetap menyayangi ibunya.

Kini, ia fokus dengan peran barunya sebagai single parent. Termasuk mencari nafkah untuk anaknya yang punya impian melanjutkan kuliah ke luar negeri.

"Tentunya ini pengalaman baru buat saya. Mohon doanya supaya bisa menjadi single parent yang baik dan bertanggung jawab untuk anak-anak," ucap Ari Wibowo.

Baca juga: 6 Fakta Putusan Cerai Ari Wibowo dan Inge Anugrah

"Saya harus kerja lagi, karena Kenzo katanya mau kuliah ke luar negeri," lanjut Ari.

Tak akan larang Inge

Pemeran film Tersanjung ini mengatakan, meski ia mendapat hak asuh, Ari tidak akan melarang Inge bertemu kedua anak mereka.

Ari membebaskan Inge untuk bertemu anak-anak kapan dan di mana saja selagi tak mengganggu kegiatan sekolah.

Ari juga akan tetap berdiskusi dengan Inge untuk merawat dan membesarkan anak-anaknya.

Baca juga: Unggah Putusan Cerai dan Singgung soal Orang Ketiga, Ari Wibowo Banjir Kritikan

"Silakan saja (mengajak anak main), dari awal itu tanpa tulisan dari hakim pun itu dari awal sudah dibicarakan, bebas mau diajak ke luar negeri, keluar kota, menginap pas weekend, selama tidak mengganggu pendidikan mereka," ucap Ari.

Doakan yang terbaik 

Ari Wibowo mendoakan Inge agar kariernya semakin sukses.

“Ya saya sekarang kalau ingat kita lihat kan sudah sibuk berkarier ya, saya doakan yang terbaik untuk Inge ke depannya semakin sukses lagi,” ujar Ari Wibowo.

Harapan Ari juga persoalan persidangan cukup sampai di sini dan tidak lagi diperpanjang.

“Karena kasihan anak-anak. Karena walaupun mereka bisa terima tapi kan tetap aja selama masih dicover terus oleh media segala macam,” tutur Ari Wibowo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com