Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Batal Tampil di Good Vibes Festival, The Strokes Cari Cara Kembali ke Malaysia

Kompas.com - 25/07/2023, 15:59 WIB
Ady Prawira Riandi,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Grup band The Strokes batal tampil di Good Vibes Festival Malaysia.

Band asal New York tersebut dijadwalkan tampil di Good Vibes Festival pada hari terakhir, Minggu (23/7/2023).

Namun setelah insiden kontroversial The 1975, pemerintah Malaysia resmi memberhentikan acara yang berlangsung di Sirkuit Internasional Sepang tersebut.

Baca juga: Jeje dan Syahnaz Nonton The Strokes di We The Fest 2023

Julian Casablancas selaku vokalis The Strokes meminta maaf kepada para penggemarnya di Malaysia yang batal menyaksikan mereka.

Julian Casablancas berjanji akan mencari cara untuk bisa kembali ke Negeri Jiran.

"Saya tahu kalian telah menantikan selama 20 tahun The Strokes untuk tampil," tulis Julian dikutip dari Instagram-nya, Selasa (25/7/2023).

Baca juga: The Strokes Bawakan 16 Lagu di We The Fest 2023

"Saat ini kami sedang mencari cara. Bersabarlah. Cepat atau lambat akan segera kami umumkan," sambungnya.

The Strokes sendiri tampil di acara We The Fest 2023 di Indonesia.

The Strokes tampil di hari pertama We The Fest dengan membawakan lagu-lagu terbaiknya.

Baca juga: The Strokes Ajak Fans Nge-drum ke Atas Panggung di We The Fest 2023

Selanjutnya The Strokes akan tampil di Fuji Rock Festival di Jepang pada 28 Juli 2023.

Setelah itu mereka akan melanjutkan turnya di Singapura pada 2 Agustus dan Korea Selatan pada 4 Agustus 2023.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com