Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baru Tahu Setelah Ayahnya Meninggal Dunia, Anak Ki Joko Bodo: 'Jangan Ada yang Ikuti Jejak Ayah', Ngomong Gitu

Kompas.com - 29/11/2022, 10:13 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Kepergian Ki Joko Bodo menyisakan cerita untuk anak-anak yang ditinggalkannya.

Seperti yang diungkap oleh Refo, anak kedua Ki Joko Bodo yang baru tahu fakta lain tentang ayahnya justru setelah ayahnya meninggal dunia.

Refo juga mengetahuinya secara kebetulan, karena cerita dari teman-teman SMA Ki Joko Bodo.

"Aku baru tahu, kemarin kan temen-temen SMA ayah datang ke rumah, temen-temen SMA ayah bilang, ayah sempat curhat," kata Refo dikutip dari Rumpi Trans tv.

Baca juga: Ki Joko Bodo Meninggal Dunia, Anak Sebut Ayahnya Punya Riwayat Darah Tinggi

"'Aku enggak pengin anak-anakku kayak aku,'" ujar Refo menirukan ucapan ayahnya yang dia dengar dari teman SMA Ki Joko Bodo.

Begitu tidak ingin jejak langkah dia diikuti oleh anak-anaknya, Ki Joko Bodo sampai memberikan pendidikan agama yang terbaik untuk anak- anaknya.

"Makanya ayah itu sekolahin kita di sekolah Islam, ngajiin kita, kasih guru les," ucap Refo.

"'Pokoknya jangan ada yang ikuti jejak ayah,' itu ngomong kayak gitu," sambungnya.

Baca juga: Sosok Ki Joko Bodo, Lulusan S1 yang Memilih Menekuni Profesi Paranormal

Sementara itu, diakui anak perempuan Ki Joko Bodo, Sasti bahwa ayahnya memang tak lagi mengejar dunia sejak menjalani ibadah umrah.

Bahkan di rumahnya rutin digelar pengajian.

Kegiatan pengajian yang dimulai sejak sekitar lima tahun lalu juga semakin rutin dilakukan dua tahun sebelum Ki Joko Bodo meninggal.

"Dia ngerasa selama ini dia ngejar dunia terus, mana akhiratnya. Mulai dari itu manggil ustaz dari Jogja, ngaji bareng-bareng, shalat bareng," ujar Sasti.

"Udah (berjalan) lima tahun. Tapi kalau misal benar-benar ikut pengajian terus menerus, dua tahun terakhir," lanjutnya.

Ki Joko Bodo meninggal dunia pada Selasa (22/11/2022) pagi.

Tidak diketahui penyebab meninggalnya apa, hanya saja 40 hari sebelum meninggal, kondisi kesehatan Ki Joko Bodo terus menurun dan sempat dirawat di rumah sakit.

Ki Joko Bodo sendiri diketahui sebagai lulusan Sarjana Ekonomi yang pernah bercita-cita untuk menjadi pegawai negeri sipil (PNS). 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Jujutsu Kaisen Chapter 261, Yuta Ambil Alih Tubuh Gojo

Jujutsu Kaisen Chapter 261, Yuta Ambil Alih Tubuh Gojo

Hits
Ternyata Sukses Besar, Lagu Mencintaimu Awalnya Dijual karena Bebi Romeo Pinjam Uang Anang Hermansyah

Ternyata Sukses Besar, Lagu Mencintaimu Awalnya Dijual karena Bebi Romeo Pinjam Uang Anang Hermansyah

Seleb
Ini Alasan Thariq Halilintar Yakin Menikahi Aaliyah Massaid

Ini Alasan Thariq Halilintar Yakin Menikahi Aaliyah Massaid

Seleb
Java Jazz Festival 2024, Panggung Petama Mahalini usai Menikah dan Nostalgia Ananda Badudu

Java Jazz Festival 2024, Panggung Petama Mahalini usai Menikah dan Nostalgia Ananda Badudu

Musik
Cantik dari Dalam Versi Nana Mirdad, Sehat Mental dan Olahraga

Cantik dari Dalam Versi Nana Mirdad, Sehat Mental dan Olahraga

Seleb
Alasan Pemerintah AS Gugat Live Nation untuk Dipisah dari Ticketmaster

Alasan Pemerintah AS Gugat Live Nation untuk Dipisah dari Ticketmaster

Musik
Deretan Momen Menarik Konser Avanged Sevenfold di Jakarta

Deretan Momen Menarik Konser Avanged Sevenfold di Jakarta

Musik
5 Momen Seru Konser CNBlue di Jakarta

5 Momen Seru Konser CNBlue di Jakarta

K-Wave
CNBLue Kembali ke Jakarta Setelah 7 Tahun, Boice Indonesia: Ini Kenangan Terbaik

CNBLue Kembali ke Jakarta Setelah 7 Tahun, Boice Indonesia: Ini Kenangan Terbaik

K-Wave
Thariq Halilintar Siapkan Lamaran Keluarga untuk Aaliyah Massaid

Thariq Halilintar Siapkan Lamaran Keluarga untuk Aaliyah Massaid

Seleb
Minta Penggemar Ajari Bahasa Gaul Jakarta, Jung Shin CNBlue: Cogil?

Minta Penggemar Ajari Bahasa Gaul Jakarta, Jung Shin CNBlue: Cogil?

K-Wave
18 Tahun Menikah, ini Tips Jaga Keharmonisan ala Nana Mirdad

18 Tahun Menikah, ini Tips Jaga Keharmonisan ala Nana Mirdad

Seleb
Avenged Sevenfold Tunaikan Janji Nostalgia Anak Warnet dalam Konser di Jakarta

Avenged Sevenfold Tunaikan Janji Nostalgia Anak Warnet dalam Konser di Jakarta

Musik
Pilih Indonesia Jadi Satu-satunya Negara di Asia untuk Tur, Avenged Sevenfold: Penontonnya Selalu Paling Banyak

Pilih Indonesia Jadi Satu-satunya Negara di Asia untuk Tur, Avenged Sevenfold: Penontonnya Selalu Paling Banyak

Musik
Tutup Konser di Jakarta, Min Hyuk CNBLUE : Butuh Waktu Lama Bertemu Kalian

Tutup Konser di Jakarta, Min Hyuk CNBLUE : Butuh Waktu Lama Bertemu Kalian

K-Wave
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com