Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Manajer Saat Tukul Arwana Mendapat Vaksin Nusantara

Kompas.com - 24/05/2022, 15:48 WIB
Cynthia Lova,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Manajer Tukul Arwana, Rizki Kimon, membenarkan bahwa komedian tersebut mendapat Vaksin Nusantara.

Vaksin Nusantara adalah vaksin Covid-19 yang digagas oleh mantan Menteri Kesehatan Indonesia Terawan Agus Putranto.

“Terkait vaksin iya betul saya mewakili keluarga besar ingin membenarkan berita yang beredar bahwa Mas Tukul divaksin Nusantara memang benar,” ujar Kimon di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (23/5/2022).

Baca juga: Kondisi Membaik, Tukul Arwana Boleh Berpergian Jauh

Kimon mengatakan, Tukul mendapat Vaksin Nusantara pada 17 Mei 2022 lalu.

“Itu kemarin tanggal 17 kalau enggak salah Selasa, kan sebelumnya juga sempat ada berita Mas Tukul diambil darahnya itu memang benar,” kata Kimon.

Kimon menjelaskan, ini bukan kali pertama Tukul mendapat vaksin. Sebelumnya, Tukul sudah mendapat vaksin.

Tukul mendapat Vaksin Nusantara sesuai dengan rekomendasi Dokter Terawan karena dokter tersebut yang sejak awal memantau kondisi Tukul.

Baca juga: Sudah Membaik, Tukul Arwana Masih Rutin Jalani Terapi

“Sebelumnya sudah (divaksin), cuma kebetulan kan Mas Tukul ini dipantau sama Dokter Terawan. Jadi kemarin Dokter Terawan memberi masukan untuk Mas Tukul diberi Vaksin Nusantara. Jadi memang betul, Mas Tukul dikasih Vaksin Nusantara,” kata Kimon.

“Dari awal setelah dari RSPON (Rumah Sakit Pusat Otak Nasional) itu memang sudah dipantau oleh Dokter Terawan,” lanjut Kimon.

Kimon mengatakan, pemberian Vaksin Nusantara terhadap Tukul sudah sesuai perizinan keluarga.

Dia juga mengatakan, tak ada efek samping yang dirasakan Tukul sejauh ini. Yang jelas kata Kimon, kondisi Tukul kini mulai membaik.

Baca juga: Tukul Arwana Sudah Bisa Merespons dan Lebih Banyak Bergerak

“Sampai saat ini enggak ada ya. Semoga ya enggak ada efek yang gimana-gimana. Yang pasti saat ini mas Tukul lebih sehat,” tutur Kimon.

Sebagai informasi, pada September 2021 lalu, Tukul Arwana mengalami pendarahan otak hingga harus dirawat dan menjalani operasi di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional (PON), Cawang, Jakarta Timur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com