Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Kabar Si Komo yang Suka Disebut Bikin Macet?

Kompas.com - 15/01/2022, 08:26 WIB
Vincentius Mario,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – “Macet lagi, macet lagi, gara-gara si Komo lewat,” demikian penggalan lirik dalam lagu “Si Komo Lewat Jalan Tol”. 

Lirik lagu tersebut mengundang nostalgia semua orang yang tumbuh pada era 1990 tentang popularitas boneka Si Komo milik pemerhati anak Seto Mulyadi atau Kak Seto.

Lagu tersebut hanyalah salah satu dari sekian banyak hal menghibur lainnya yang dimiliki oleh Si Komo.

Baca juga: Kak Seto Ceritakan Asal Mula Si Komo Disebut Biang Kemacetan

Boneka Si Komo adalah hiburan pada era sekitar 1990 yang tak bisa lepas dari ingatan anak-anak di masa itu.

Lalu, bagaimana kabar Si Komo saat ini?

Kondisi terkini Komo

Boneka Komo tenyata sudah ada sejak 1975, jauh sebelum terkenal dan tampil di layar kaca.

Baca juga: Cerita Kak Seto tentang Asal-usul Si Komo

“Kalau dalam catatan saya, lahirnya ide Komo itu tepatnya tanggal 1 Agustus 1975. Sudah lama, sudah 46 tahunan,” ujar Kak Seto saat dihubungi Kompas.com, Kamis (13/1/2022).

Usia Boneka Komo artinya sudah menginjak 46 tahun hingga saat ini.

Kak Seto dan Boneka KomoDok. Kak Seto Kak Seto dan Boneka Komo

Meski begitu, Kak Seto memastikan boneka Komo sama sekali tak berubah, dan masih menjadi satu-satunya yang ada di dunia.

Kak Seto menyebutkan, boneka tersebut ia beli dari San Francisco, Amerika Serikat. Lalu Komo dibentuk dan dijahit sendiri oleh tangan Kak Seto.

“Ini saya jahit, ada yang saya gunting, lidahnya yang panjang karena itu naga, terus saya pendekin, saya jahit juga,” ucap Kak Seto.

Baca juga: Sedih dengan Si Kancil, Kak Seto Akhirnya Ciptakan Si Komo

“Dan sampai sekarang masih ada boneka yang populer tahun 1990-an itu. Enggak ada cadangan,” lanjutnya.

Kak Seto hanya perlu menaruhnya dalam sebuah plastik guna menjaga kebersihan Si Komo.

“Kadang kalau saya masih muncul di YouTube ya itu aja bonekanya. Jadi itu saya rawat, saya simpan di bungkus plastik, ke mana-mana akan saya bawa,” tutur Kak Seto.

Baca juga: Kak Seto Pernah Ditegur Paspampres karena Boneka Si Komo Dianggap Menyentil Soeharto

Seto Mulyadi saat di PN Denpasar. KOMPAS.com/SRI LESTARI Seto Mulyadi saat di PN Denpasar.

Halaman Berikutnya
Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com