Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Greta Iren: Satu Hari Setelah Laura Anna Keluar Ruang Operasi, Gaga Muhammad Ngilang

Kompas.com - 23/12/2021, 15:46 WIB
Revi C. Rantung,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kakak mendiang Laura Anna, Greta Iren, mengungkap fakta lain saat adiknya baru saja keluar dari ruang operasi akibat kecelakaan pada 2019.

Diketahui, kecelekaan itu membuat Laura mengalami lumpuh lantaran dislokasi tulang leher.

Greta mengatakan bahwa waktu itu Gaga Muhammad tak ada kabar.

Baca juga: Kuasa Hukum Gaga Muhammad Sebut Kecelakaan Biasa, Kakak Laura Anna Tegas Bilang Hal Ini

“Satu hari setelah Laura keluar operasi saja dia (Gaga) ngilang. Laura baru selesai kelar operasi dia nanya, ‘Gaga mana? Gaga-nya enggak ada?” kata Greta usai sidang di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Timur, Kamis (23/12/2021).

“Apakah dia nungguin di situ, dia enggak ada, enggak ngabarin keluarga atau apa-apa,” tambah Greta lagi.

Kendati begitu, Greta mengakui bahwa Gaga Muhammad sempat merawat mendiang Laura Anna meskipun tak sampai setahun.

Baca juga: Kakak Laura Anna Ungkap Alasan Keluarga Minta Rp 12,5 Miliar pada Gaga Muhammad

“Iya ngerawatnya bukan yang kayak kami (keluarga), dia jatuhnya kayak teman yang menemani setiap hari. Cuma giliran dia harus mandi, ganti pampers harus ini itu, dia ada enggak?” tutur Greta.

“Emang ngurusin, tapi sekedarnya saja, bahkan enggak nyampe setahun,” ujar Greta lagi.

Greta juga berujar bahwa Gaga tidak memberikan kabar ketika mendiang Laura melayangkan somasi.

Baca juga: Kakak Laura Anna Soal Gaga Muhammad Hingga Donasi dari Deddy Corbuzier Akan Diberikan ke Panti Asuhan


 

“Dan pas disomasi dia sudah jarang berkunjung,” ucap Greta.

Sebelumnya, Greta menjelaskan tentang permintaan pihak keluarga yang meminta uang ganti rugi sebesar Rp 12,5 miliar.

Greta meluruskan bahwa uang ganti rugi itu untuk pembiayaan masa depan adiknya.

“Sampai Laura umur, waktu itu, 60 tahun,“ ujar Greta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com