Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Fakta Rezky Adhitya Dilaporkan ke Polisi, Dituding Telantarkan Anak

Kompas.com - 08/09/2021, 08:08 WIB
Revi C. Rantung,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Wenny Ariani mengambil langkah tegas dengan melaporkan artis peran Rezky Adhitya ke polisi.

Pasalnya, Rezky Adhitya tak merespons dengan baik gugatannya di Pengadilan Negeri Tangerang beberapa waktu lalu.

Bersama kuasa hukumnya, Rusdianto Matulatuwa, Wenny sudah membuat laporan tersebut.

Baca juga: Rezky Adhitya Tolak Tes DNA, Wenny Ariani Pilih Lapor Polisi

Kompas.com merangkumnya sebagai berikut:

1. Dugaan penelantaran anak 

Laporan Wenny sudah diterima sejak 18 Agustus 2021 dan dikonfirmasi oleh Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Achmad Akbar.

“Berkait hal tersebut kami menerima laporannya pada 18 Agustus lalu. Kami sudah terima dan saat ini prosesnya sedang berjalan,” kata Achmad Akbar, Senin (6/9/2021).

“(Laporannya) tentang dugaan tindak pidana perlindungan terhadap anak, mungkin secara sederhana berkaitan dengan penelantaran anak,” tambah Achmad.

Baca juga: Wenny Ariani Ungkap Dukungan Anak lewat Surat atas Masalanya dengan Rezky Adhitya

Saat ini pihak polisi tengah melakukan pendalaman tentang laporan tersebut.

Sementara Wenny telah diperiksa sebagai pelapor.

2. Dicecar 60 pertanyaan

Wenny sebagai pelapor diperiksa polisi pada Senin (6/9/2021) sore.

Berdasarkan keterangannya, dia dicecar sekitar 60 pertanyaan.

Baca juga: Laporkan Rezky Adhitya ke Polisi, Wenny Ariani Dicecar 60 Pertanyaan

“Samalah seperti yang sudah-sudah (pertanyaan) perkenalan awal seperti apa, bagaimana Rezky mengenal Kekey, gitu-gitulah. Sama seperti yang sudah saya sampaikan ke teman-teman,” tutur Wenny.

Ini pun menjadi langkah tegas dan pemeriksaan awal kasus yang menyeret nama Rezky Adhitya.

“Artinya kami membuka suatu pemeriksaan terkait dengan materil dengan yang ada dan disampaikan oleh si pelapor,” tutur Rusdianto selaku kuasa hukum Wenny Ariani.

Baca juga: Rezky Adhitya Dilaporkan ke Polisi atas Dugaan Penelantaran Anak

3. Dukungan anak lewat surat

Wenny mengakui bahwa permasalahannya dengan Rezky Adhitya sudah diketahui oleh sang anak.

Maka dari itu, Wenny menyebut sang anak kerap kali memberi dukungan lewat sepucuk surat.

“Sering-sering (kasih dukungan). Anak saya sering nitipin surat di tas. (Tulisannya) 'Saranghaeo' katanyan kan, ini adalah tulisan jujur anak ya. Anak enggak pernah bohong,” ucap Wenny.

Baca juga: Rezky Adhitya Hanya Akui sebagai Rekan Bisnis, Wenny Ariani Tetap Minta Tes DNA

“Iya itu katanya mama tuh malaikat, bahasa-bahasa anaklah,” ujar Wenny menunjuk sebuah gambar.

Yang menarik, Wenny sempat mengungkap sebuah hal yang diingat oleh anaknya.

“Kekey sendiri pas kecil sebelum ada masalah ini sempat bilang ya ‘aku sudah di pangku ya sama artis'. Itu bikin saya ngenes ya sejak kecil,” tutur Wenny.

Baca juga: Pihak Wenny Ariani Minta Rezky Adhitya Jalani Tes DNA

4. Rezky tolak tes DNA

Alasan Wenny melaporkan ke polisi lantaran Rezky menolak tes DNA.

Selain itu, Rezky dianggap tak merespons dengan baik kasus perdata yang berjalan di Pengadilan Negeri Tangerang.

“Sebetulnya enggak buntu ya, perdata masih kami jalani dan Rezky mau tidak hadir di pengadilan pun enggak ada masalah, dia sudah diwakilkan kuasa hukumnya,” ucap Wenny.

"Tapi alasan pentingnya dia adalah menolak tes DNA, makanya kami melakukan langkah hukum ini,” tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com