Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Maudy Ayunda Bangun Kepercayaan Diri Berkat Kuliah S2

Kompas.com - 14/08/2021, 14:13 WIB
Firda Janati,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktris Maudy Ayunda mengambil banyak pelajaraan dari pendidikan S2 di Stanford University yang telah diselesaikannya.

Selain belajar bagaimana cara menyelesaikan masalah dan mengambil keputusan, ada hal lain yang dipetik Maudy Ayunda

"Lebih dari itu memberikan kamu kepercayaan diri untuk melakukan apa yang kamu mau dan berani mengambil resiko," ujar Maudy Ayunda dikutip dari kanal YouTube-nya, Sabtu (14/8/2021).

Baca juga: Cerita Maudy Ayunda Kesepian Kuliah di Luar Negeri Saat Pandemi Covid-19

Maudy sendiri tak memungkiri bahwa hal itu yang menjadi dorongan baginya untuk menyelesaikan pendidikannya.

"Tentunya karena program MBA, kita belajar tentang banyak business skill, kita juga belajar hal simpel tentang komunikasi," paparnya.

Salah satunya adalah kelas Managing Growing Enterprises yang didesain bagi mahasiswa yang ingin menjalankan perusahaan atau company.

Baca juga: Pengakuan Maudy Ayunda, Pernah Malas hingga Sulit Tidur Selama 3 Bulan

"Jadi isi kelas itu cuma roleplay, gimana caranya negosiasi sama co-founder, gimana cara menegur anak buah dan lain-lain," ungkapnya.

Kata Maudy, semua itu dilatih agar nantinya mahasiswa bisa menjadi leader atau pemimpin yang lebih baik lagi.

"Ada satu lagi kelas Internasional Dynamics, itu diajarin berkomunikasi satu sama lain, itu intinya kelas curhat," ujar Maudy.

Baca juga: Kata Maudy Ayunda soal Kemungkinan Kuliah S3

Selain dari mata kuliah, Maudy banyak belajar dari seminar yang selalu diikuti di kampusnya.

"Seminar yang mengudang couple, jadi pasangan yang sama-sama membagi tugas rumah tangga, sama-sama berkarier, tips dan triknya, I just love that about this place," pungkas Maudy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com