Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Terjun ke Politik, Anang Hermansyah: Aku Ingin Memperjuangkan Profesiku

Kompas.com - 13/08/2021, 11:44 WIB
Revi C. Rantung,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Musisi Anang Hermansyah membeberkan alasannya sempat masuk ke dunia politik.

Melalui YouTube Venna Melinda Channel, Anang mengaku hanya ingin memperjuangkan profesinya sebagai musisi.

“Karena aku masuk ke parlemen tujuannya itu, tidak ada tujuan lain, Anang masuk ke parlemen ditanya pada waktu itu apa? aku ingin memperjuangkan profesiku,” kata Anang Hermansyah dikutip Kompas.com, Jumat (13/8/2021).

Baca juga: Anang Hermansyah Petik Pelajaran dari RUU Permusikan yang Sempat Gaduh

“Profesiku memiliki aturan tertinggi, supaya profesiku ini sama dengan profesi lain. Yang bisa dijaga dan dikembangkan oleh pemerintah, setiap pemerintahan,” tambah Anang.

Dari sinilah, Anang Hermansyah yang pada waktu itu anggota DPR RI Komisi X menginisiasi RUU Permusikan.

Namun, Anang saat itu mendapat penolakan keras dari banyak musisi atas draf RUU Permusikan.

Baca juga: Anang Hermansyah: Ashanty Paham Siapa Dia terhadap Aurel

Hingga akhirnya, Anang resmi mencabut RUU Permusikan tersebut.

“Permintaan cukup keras, dari penolakan yang ada cukup keras, dari teman seniman sendiri antara yang mengerti dan tidak mengerti. Itu hal yang lumrah dalam perjuangan,” tutur suami Ashanty itu.

“Yang menarik, di keributan kemarin tuh banyak yang bisa diambil oleh banyak pihak, baik pemerintah, parlemen, masyarakat, baik stakeholder musik,” tambahnya.

Baca juga: Kenang Masa PDKT dengan Anang Hermansyah, Ashanty: Enggak Ngeh Beda Hampir 13 Tahun

Sebagai informasi, RUU Permusikan resmi dicabut dari Program Legislasi Nasional (Prolegnas) DPR RI pada 2019 lalu.

Sebelumnya, RUU Permusikan sempat menuai polemik di kalangan musisi.

Bahkan saat itu terbentuk Koalisi Nasional Tolak RUU Permusikan.

Para musisi mempermasalahkan draf yang dianggap tidak mengakomodir mereka di industri musik.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com