Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cinta Laura Bicara soal Pelecehan Seksual dan Ungkap Pernah Jadi Korban

Kompas.com - 21/04/2021, 11:45 WIB
Vincentius Mario,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Selain aktif sebagai penyanyi dan aktris, Cinta Laura juga lantang bersuara soal pelecehan seksual.

Saat berbincang bersama Anya Geraldine, Cinta membagikan beberapa pandangannya soal isu krusial tersebut.

Bahkan, Cinta punya cerita sendiri sebagai korban pelecehan seksual.

Baca juga: Cinta Laura: Masalahnya, Pelecehan Seksual Sudah Jadi Hal Biasa di Tayangan Televisi

Berikut fakta yang dirangkum Kompas.com:

1. Pelecehan seksual 100 persen lahir dari pikiran kotor pelaku

Menurut Cinta Laura, kasus pelecehan seksual murni karena pikiran pelaku yang kotor.

"Ingat ya, yang namanya korban enggak bisa salah. Mau apa pun itu, baju yang dikenakan korban, mau itu casual, seksi, tetap mereka bisa jadi korban kekerasan (seksual). Artinya baju enggak ada hubungannya dengan korban kekerasan," ujar Cinta seperti dikutip Kompas.com dari kanal YouTube WAW Entertainment, Selasa (20/4/2021).

Baca juga: Cerita Cinta Laura Alami Pelecehan Seksual, Ancam Pelaku hingga Nyali Jadi Ciut

Pemain sinetron Cinderella ini menekankan bahwa masalah dasarnya ada pada kelakuan pelaku kekerasan seksual.

2. Pelecehan seksual sudah dinormalisasi di televisi

Aktris berusia 27 tahun ini berpendapat, tindakan pelecehan seksual seperti telah dinormalisasi lewat tayangan televisi.

"Sekarang, kalau kita nonton di televisi Indonesia, kadang ada gimmick, biasanya aktor ceweknya 'dicuit-cuit', catcalling gitu dan ceweknya jalan aja. Secara enggak sadar kita menormalisasi pelecehan lewat tayangan itu," ujar Cinta.

Baca juga: Cinta Laura: Pelecehan Seksual Terjadi karena 100 Persen Pikiran Pelaku yang Kotor

Pemeran dalam film Jeritan Malam ini berharap, masyarakat bisa sama-sama berupaya agar pelecehan seksual dalam bentuk apa pun tidak masuk dalam budaya keseharian.

3. Pernah jadi korban

Pelantun "Guardian Angel" ini pernah mengalami pelecehan seksual yang ironisnya terjadi beberapa jam usai menghadiri kampanye antikekerasan seksual.

Saat turun dari mobil, Cinta Laura mendapat catcalling dari seorang yang tak dikenal.

Baca juga: Cinta Laura: Daripada Fokus Kekurangan, Mending Fokus Kelebihan

"Saat itu, ada orang bilang ke aku 'wah, seksi banget'," tuturnya.

Ia menegur dan berusaha mendokumentasikan kelakuan pelaku.

"Aku langsung tegur dan dokumentasikan saat itu. Aku ambil handphone aku dan aku bilang 'Mas, mau bilang itu lagi? Silakan, aku bakal laporin'," ucap Cinta.

Baca juga: Cinta Laura: Daripada Fokus Kekurangan, Mending Fokus Kelebihan

Ketegasan Cinta saat itu membuat nyali pelaku ciut dan hanya bisa diam.

Peraih Karya Produksi Dance/Dance Electronic Terbaik di AMI Award 2011 ini mengaku tak pernah takut dalam menghadapi para pelaku pelecehan seksual.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com