Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Awal Mula Sengketa Rizky Febian dan Tedy Pardiyana soal Warisan yang Berujung Laporan Polisi

Kompas.com - 06/04/2021, 07:03 WIB
Baharudin Al Farisi,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

"Kenapa gue berani ngomong kayak gini? Karena gue sempat ketemu sama pihak lawyer-nya. Sampai akhirnya gue bilang enggak, dan akhirnya ya dari pihak mereka bahwa ya sudah minta yang hak anaknya," kata Rizky Febian.

Baca juga: Rizky Febian Sebut Tedy Pardiyana Sempat Minta Bagian dari Warisan Lina Jubaedah

Pembagian hak waris

Meski begitu, pemilik nama lahir Rizky Febian Adriansyah Sutisna itu mengatakan, harus ada kesepakatan.

Kesepakatan ini menurut Rizky Febian adalah yang seadil-adilnya agar polemik harta warisan ini selesai.

"Gue mengiyakan bahwa dia minta hak warisan. Tapi gue bilang kayak gini, 'oke, gue bakal kasih lu warisan yang memang hak lu. Tapi, gue juga minta hak gue. Karena ada beberapa aset gue yang di dia, ada juga berupa rumah, mobil, banyak banget'," kata Rizky Febian.

"Fair dong? Gue bilang kayak gini, 'ya sudah, kalau lu mau hak lu, balikin dulu hak gue'. Karena masalahnya adalah ada hak gue yang dijadikan aset. Ada yang dijadikan rumah, ada yang dijadikan apa'," kata Rizky Febian melanjutkan.

Baca juga: Tedy Pardiyana Kecewa Rizky Febian Malah Lapor Polisi

Lapor polisi

Dalam pertemuan di kawasan Bandung, Tedy Pardiyana meminta waktu untuk mengumpulkan segala aset milik Rizky Febian untuk dikembalikan.

Namun, Tedy Pardiyana tanpa kabar dan disebut tak ada itikad baik untuk menyelesaikan permasalahan ini.

Oleh karena itu, Rizky Febian melaporkan Tedy Pardiyana ke Polda Jawa Barat atas kasus dugaan penggelapan aset.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com