Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bantah Telantarkan Putra, Ashanty: Saya Punya Dua Anak Angkat Lain, Tak Bermasalah

Kompas.com - 08/02/2021, 19:40 WIB
Cynthia Lova,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Ashanty mengungkap bahwa dia tak pernah bermasalah dengan anak-anak angkatnya.

Buktinya, dua anak angkat keluarga Hermansyah lainnya sampai saat ini tidak bermasalah.

Hal itu pun menjadi bukti bahwa dia tak pernah menelantarkan Muhammad Putra. Putra adalah penjual cilok viral yang diangkat anak oleh keluarga Hermansyah.

Baca juga: Ashanty Sudah Bujuk Putra agar Tidak Keluar dari Pesantren

“Selain Putra, saya punya dua anak lagi. Yang satu di tempat lain, yang satu namanya Aulia di tempat yang sama. Alhamdullilah enggak ada masalah sampai hari ini,” kata Ashanty dikutip Kompas.com dalam kanal YouTube Cumicumi, Senin (8/2/2021).

Ashanty mengatakan, sengaja mengangkat beberapa anak untuk membantu kehidupan mereka, termasuk biaya pendidikan sekolahnya.

Menurut dia, Putra sempat berpikiran berbeda soal anak angkat yang harus tinggal di rumah.

Baca juga: Ashanty Sakit Hati Disebut Manfaatkan Putra demi Konten

“Aku punya anak empat. Aku angkat anak itu memang bukan untuk tinggal sama saya tapi buat bantu-bantu gitu loh. Jadi kalau dia (Putra) niatnya bilang, ‘kok aku enggak tinggal bareng, kok aku enggak kayak Arsy-Arsya, sempat bilang sama tim, jadi pemikiran dia udah berbeda,” ucap Ashanty.

Dia mengatakan, dari awal ia sudah menjelaskan tujuannya membantu Putra untuk menjadi anak yang sukses.

Ashanty tak pernah berpikir bahwa dia hanya menjadikan Putra sebagai konten YouTube-nya.

Baca juga: Ashanty Disebut Biarkan Putra Keluar dari Pesantren Tanpa Surat Pindah

Dia sangat sungguh-sungguh membantu menyekolahkan Putra, sehingga dia memindahkan sekolah dari SD Juramangu ke Pesantren Al Basyir untuk mendapatkan pendidikan lebih baik.

“Kalau saya bilang dari awal, niat saya kamu mau jadi orang sukses, mau jadi anak yang hebat. Kalau niat aku konten kamu sekolah aja di situ terus, setiap aku butuh konten aku panggil. Ngapain tiga jam, orang pas di pesantren enggak dibikin konten kok. Putra udah diajak ke Labuan Bajo, ini ketiga kalinya Putra pergi,” tutur Ashanty.

Sebelumnya, keluarga Hermansyah disebut-sebut telah menghentikan biaya sekolah Muhammad Putra, penjual cilok viral yang kemudian sudah dijadikan anak angkat Anang dan Ashanty.

Baca juga: Kuasa Hukum Benarkan soal Ashanty Sebut Putra yang Awalnya Tak Mau Sekolah di Pesantren

Awalnya, Putra bersekolah di SD Jurangmangu, Tangerang Selatan.

Lalu oleh keluarga Hermansyah, Putra dipindah ke Pesantren Al Basyir.

Bahkan, Ashanty dianggap menelantarkan pendidikan Putra dan dicurigai hanya menggunakan Putra sebagai daya tarik konten YouTube.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com