Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arsy Widianto dan Tiara Andini Kolaborasi Rilis Music Series Arti Untuk Cinta

Kompas.com - 15/01/2021, 19:58 WIB
Cynthia Lova,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Dua penyanyi muda bertalenta, Tiara Andini dan Arsy Widianto berkolaborasi dalam satu proyek musik series bertajuk #ArTi untuk Cinta.

Project music series "#ArTi untuk Cinta" ini nantinya akan lima lagu yang saling berhubungan satu sama lain.

Dengan rincian, tiga single dan video musik duet Arsy dan Tiara, satu lagu duet Arsy dan Tiara berbahasa Korea, dan satu musik singel Arsy yang di video musiknya diperankan oleh Tiara.

"Jadi ini merupakan sebuah rangkaian cerita dari perjalanan cinta yang diterjemahkan lewat lagu," ujar Yovie Widianto dalam press conference virtual, Jumat (15/1/2021).

Music series ini menceritakan sebuah perjalanan cinta dari Arsy Widianto dan Tiara Andini yang berawal dari pertemuan hingga keduanya mengisahkan banyak cerita cinta menarik.

Baca juga: Tiara Andini Akui Pernah Nangis karena Terima Komentar Kebencian

Lagu-lagu yang disatukan menjadi music series ini juga diaransemen oleh Yovie Widianto dibantu oleh Arsy dengan apik dan romantis.

"Jadi lagu-lagunya simpel, namun mengena. Apalagi didukung dengan kualitas suara Arsy dan Tiara yang membuat singelnya sempurna," kata Yovie Widianto.

Music series ini akan dikemas secara menarik dan menyenangkan. Pasalnya, video klipnya akan dibuat ala drama Korea.

"Korean drama (konsepnya), colour, outfit (fashion)," kata Tiara Andini.

Untuk single pertama dari music series yang dirilis berjudul "Cintanya Aku" pada Jumat (22/1/2021).

"Cintanya Aku" menjadi salah satu cerita dari perjalanan cinta Arsy dan Tiara dalam music series.

Sementara, empat lagu lainnya akan dirilis tiap dua pekan sekali.

Rangkaian video musik ini bisa ditonton di layanan musik digital dan kanal YouTube Universal Music Indonesia, Arsy Widianto, serta Tiara Andini.

Baca juga: Tiara Andini Raih Penghargaan Artis Pendatang Baru Terbaik di MAMA 2020

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com