Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kehabisan Uang, Rizky Billar Terpaksa Pinjam Uang ke Orangtua untuk Beli Oli Mobil BMW Miliknya

Kompas.com - 11/01/2021, 12:56 WIB
Cynthia Lova,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor Rizky Billar mengaku pernah meminjam uang kepada orangtuanya untuk membeli oli mobil BMW miliknya.

Billar mengatakan, saat berada di puncak kariernya usai membintangi sinetron Ada Dua Cinta, ia sempat lupa diri.

Baca juga: Gaya Hidup Boros, Rizky Billar Nyesek Saldo ATM Tersisa Rp 50.000

Ia kerap menggunakan uangnya untuk membeli barang-barang mewah, salah satunya mobil BMW.

"Saya beli mobil BMW ganti oli enggak ada duit, benar-benar habis. Yang saya tadinya enggak pernah minta uang ke orangtua, akhirnya saya pinjam (uang), saya enggak pernah minta. Saya minjam ke ibu saya," ujar Rizky Billar seperti dikutip Kompas.com dalam kanal YouTube Armand Maulana, Senin (11/1/2021).

Baca juga: Kulepas dengan Ikhlas, Romansa Lesti Kejora dan Rizky Billar, Segera di Indosiar

Pria asal Medan mengaku momen kehabisan oli mobil BMW miliknya adalah kali pertamanya meminjam uang orangtuanya selama ia merantau ke Jakarta.

Namun, hal itu terpaksa ia lakukan demi mengganti oli mobinya.

"Sejak awal merantau dari Medan ke Jakarta saya enggak pernah minta uang sama orangtua. Akhirnya saya pinjam pertama kali karena ganti oli kalau enggak mobil saya, pusing juga kan, bensin enggak ada," kata dia.

Baca juga: Rizky Billar Buatkan Mie Samyang, Lesti Kejora: Ini Resep dari Mantan Pacar?

Akhirnya, saat itu ibunnya mau miminjamkan uang sebanyak Rp 5 juta ke Billar untuk membiayai oli mobil BMW miliknya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com