Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Berpotensi Covid-19, Vicky Prasetyo Sarankan Lakukan Tes Pembanding

Kompas.com - 09/01/2021, 16:14 WIB
Revi C. Rantung,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembawa acara Vicky Prasetyo sempat dinyatakan berpotensi Covid-19 setelah melakukan test PCR.

Namun, hanya berselang beberapa jam kemudian Vicky Prasetyo langsung dinyatakan negatif dari virus corona atau Covid-19.

Dengan terjadinya hal tersebut, Vicky Prasetyo mengaku bakal lebih memproteksi dirinya saat harus keluar rumah dan bekerja.

“Ya enggak ada tetap harus bekerja, pasti waspada kesehatan lebih meningkat,” kata Vicky dikutip Kompas.com dalam kanal YouTube Melaney Ricardo, Sabtu (9/1/2021).

Vicky Prasetyo juga berpesan agar setiap orang bisa melakukan perbandingan usai menjalani tes covid.

Baca juga: Vicky Prasetyo Jelaskan soal Penyakit Kalina Ocktaranny, Katanya...

“Pembelajaran, kalau swab kita sekali hasilnya tidak memuaskan, kita mencoba cari perbandingan lain. Saran saja sih,” tutur Vicky Prasetyo.

Diberitakan sebelumnya, sempat beredar kabar bahwa Vicky Prasetyo terpapar Covid-19. Namun, kabar itu ditepis oleh Vicky.

Saat itu, Vicky Prasetyo menegaskan dirinya hanya dinyatakan berpotensi Covid-19.

Hingga akhirnya, Vicky Prasetyo kembali menjalani tes swab PCR dan dinyatakan negatif Covid-19.

Baca juga: Vicky Prasetyo: Awalnya Bukan Positif Covid-19, tapi Potensi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com