Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nikita Mirzani soal Keuntungan Ribut dengan Sekuter hingga Curhat Ingin Didengar

Kompas.com - 23/12/2020, 10:52 WIB
Baharudin Al Farisi,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Nikita Mirzani merupakan salah satu pesohor dunia hiburan Tanah Air yang banyak tersandung kasus hukum.

Tidak jarang nama Nikita Mirzani sering dilaporkan oleh orang-orang yang tidak menyukainya.

Namun siapa sangka, tersandungnya Nikita Mirzani malah mendapat keuntungan untuk dirinya.

Tetapi Nikita Mirzani juga memiliki curahan hati sebagai salah satu masyarakat Indonesia. Bagaimana? Berikut rangkuman Kompas.com dari kanal YouTube Deddy Corbuzier.

Endorsement selalu datang

Pemilik nama lengkap Nikita Mirzani Mawardi itu mengaku banyak memiliki masalah dengan beberapa orang yang ia sebut sekuter, akronim dari selebriti kurang terkenal.

Kendati demikian, Nikita Mirzani mengatakan, permasalahannya dengan beberapa sekuter malah mendatangkan keuntungan yang berlimpah untuk dirinya sendiri.

Baca juga: Merasa Untung Ribut dengan Sekuter, Nikita Mirzani: Endorsement Kencang

"Enggak juga sih (menguntungkan mereka), sekarang tuh malah terbalik. Kalau gue ribut malah menguntungkan gue banget. Karena endorsement kencang," kata Nikita Mirzani.

"Endorsement gue sudah mahal harganya, kalau dia paling cuma Rp 100.000 atau Rp 200.000, kalau gue sudah puluhan juta, jadi menguntungkan gue," ujar Nikita melanjutkan.

Tak dipermasalahkan oleh anak

Nikita Mirzani mengatakan, anak dari pernikahannya dengan mantan suami pertamanya, Laura Meizani Nasseru Asry, tidak pernah mempermasalahkan kehidupan ibundanya di luar rumah.

Sebab, kata Nikita Mirzani, anaknya itu telah memiliki pola pikir yang cukup dewasa pada usianya yang baru 13 tahun.

"Anak sekarang pikirannya tuh lebih mature. Kayak anak Niki yang cewek, dia tidak pernah meng-underestimate ibunya seperti apa di luar sana," ujar ibu tiga anak itu.

"Ketika ibunya di luar, ya dia bekerja, mencari uang untuk keluarganya. Ketika di rumah, melihat ibunya seperti orang-orang omongin di luar, dia enggak peduli," ucap Nikita Mirzani melanjutkan.

Baca juga: Nikita Mirzani: Anak Saya Tidak Pernah Underestimate Ibunya

Curahan hati

Terlepas dari statusnya sebagai artis, Nikita Mirzani merasa bingung dengan masyarakat Indonesia yang selalu tidak menerima argumennya terhadap sesuatu hal.

Perempuan yang karib disapa Niki ini mengutarakan hal itu karena melihat setiap Warga Negara Indonesia (WNI) berhak untuk mengutarakan pendapatnya di depan umum.

"Niki juga rakyat Indonesia yang kepengin juga mencurahkan apa yang dirasakan, punya hak juga. Setiap masyarakat Indonesia kan punya hak bicara, kenapa ketika Niki bicara enggak diterima sih?" ucap Nikita Mirzani.

Baca juga: Nikita Mirzani: Kenapa Ketika Gue Berbicara Enggak Diterima Sih?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Fansign Ji Chang Wook di Jakarta, Ada yang Pakai Kerudung Pengantin

Fansign Ji Chang Wook di Jakarta, Ada yang Pakai Kerudung Pengantin

K-Wave
5 Momen Penting Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok di Episode 9 dan 10 Lovely Runner

5 Momen Penting Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok di Episode 9 dan 10 Lovely Runner

K-Wave
Hailey Bieber Bagikan Foto Kehamilan Anak Pertamanya dengan Justin Bieber

Hailey Bieber Bagikan Foto Kehamilan Anak Pertamanya dengan Justin Bieber

Seleb
Tiga Hari Tayang, Film Vina: Sebelum 7 Hari Raup 1 Juta Penonton

Tiga Hari Tayang, Film Vina: Sebelum 7 Hari Raup 1 Juta Penonton

Film
Animator Indonesia Sashya Subono Turut Andil dalam Film Kingdom of The Planet of The Apes

Animator Indonesia Sashya Subono Turut Andil dalam Film Kingdom of The Planet of The Apes

Film
Yovie Widianto Rilis Lagu “Bukan Sebuah Rindu”, Dinyanyikan Andmesh Kamaleng

Yovie Widianto Rilis Lagu “Bukan Sebuah Rindu”, Dinyanyikan Andmesh Kamaleng

Musik
Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film
Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Seleb
Bahagia Bertemu Penggemar, Lucas Ingin Kembali ke Jakarta dan Janji Berikan Performance yang Lebih Baik

Bahagia Bertemu Penggemar, Lucas Ingin Kembali ke Jakarta dan Janji Berikan Performance yang Lebih Baik

K-Wave
Ryu Joon Yeol Akhirnya Angkat Bicara soal Kontroversinya dengan Hyeri dan Han So Hee

Ryu Joon Yeol Akhirnya Angkat Bicara soal Kontroversinya dengan Hyeri dan Han So Hee

K-Wave
Pertama Kali Ikut Olahraga Lari, Prilly Latuconsina Turunkan Berat Badan hingga 8 Kilogram

Pertama Kali Ikut Olahraga Lari, Prilly Latuconsina Turunkan Berat Badan hingga 8 Kilogram

Seleb
Sengaja Kalah Games di Fancon Jakarta, Lucas Ketagihan Dance Bareng Penggemar

Sengaja Kalah Games di Fancon Jakarta, Lucas Ketagihan Dance Bareng Penggemar

K-Wave
Lucas Eks NCT Beberkan Makanan Indonesia Kesukaannya, Mulai dari Piscok hingga Nasi Padang

Lucas Eks NCT Beberkan Makanan Indonesia Kesukaannya, Mulai dari Piscok hingga Nasi Padang

K-Wave
Kata Sutradara Anggy Umbara soal Kontroversi Film Vina: Sebelum 7 Hari

Kata Sutradara Anggy Umbara soal Kontroversi Film Vina: Sebelum 7 Hari

Film
Awali Fancon di Jakarta, Lucas Eks NCT Sapa Penggemar Pakai Bahasa Indonesia

Awali Fancon di Jakarta, Lucas Eks NCT Sapa Penggemar Pakai Bahasa Indonesia

K-Wave
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com