Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kaleidoskop 2020: 16 Artis yang Melahirkan di Tengah Pandemi Covid-19

Kompas.com - 11/12/2020, 15:21 WIB
Melvina Tionardus,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Sakalingga merupakan putra pertama di antara empat anak Ussy lainnya.

Baca juga: Mengenal Metode Melahirkan VBAC yang Dijalani Istri Ringgo Agus Rahman

12. Rachel Maryam

Melahirkan anak pada usia 40 tahun, Rachel Maryam sempat mengalami pendarahan.

Anak Rachel dengan sang suami, Edwin Muhammad Aprihandono itu berjenis kelamin laki-laki, Eijaz Mata Air, lahir pada 2 Oktober 2020.

Setelah melahirkan, Rachel harus menjalani operasi pengangkatan rahim karena mengalami pendarahan.

13. Chelsea Olivia

Kebahagiaan juga dirasakan Chelsea Olivia yang dianugerahi anak kedua berjenis kelamin laki-laki, Dante Oliver Alinskie.

Dante lahir lewat operasi caesar di Rumah Sakit Pondok Indah pada 20 Oktober 2020.

Baca juga: Melahirkan Denny Sumargo, Sang Ibunda Harus Jual Emas untuk Bayar Persalinan

Suaminya, Glenn Alinskie, senantiasa mendampingi Chelsea di ruang operasi.

14. Sabai Morscheck

Anak kedua pasangan Sabai Morscheck dan Ringgo Agus Rahman, Curtis Ziggy Mars Morscheck juga mengalami kondisi bilirubin tinggi.

Sabai melahirkan di RS Brawijaya, Saharjo, Jakarta Selatan pada 30 Oktober.

Curtis sendiri mendapat perawatan dengan cara disinar selama dua hari.

15. Oki Setiana Dewi

Artis peran Oki Setiana Dewi melahirkan anak keempat, Sulaiman Ali Abdullah, pada 16 November 2020.

Baca juga: Cerita Shireen Sungkar Punya Kista Setelah Melahirkan Anak Pertama

Tak mendengar tangisan Sulaiman saat keluar dari rahimnya, ternyata bayi Oki itu mengalami gangguan pernapasan Transient Tachypnea of Newborn (TTN).

Sulaiman langsung dibawa ke ruang NICU untuk diobservasi enam dokter dan mulai membaik kondisinya setelah dua hari.

Tak hanya Oki yang mengaku menangis, ia juga baru pertama kali melihat suaminya, Ory Vitrio menangis dalam tujuh tahun pernikahan.

Baca juga: Adik Ungkap Kondisi Rachel Maryam Setelah Melahirkan

16. Kimberly Ryder

Dalam unggahan di Instagram milik Edward Akbar, dia mengumumkan buah hatinya yang kedua lahir pada Jumat (20/11/2020).

Anak Edward dan Kimberly Ryder ini berjenis kelamin perempuan dan diberi nama Aisyah Moonlight Akbar.

Edward juga memastikan bayinya lahir dalam kondisi sehat.

"Alhamdulilah telah lahir sehat dan sempurna anak kedua kami, hari ini tanggal 20.11.2020, Aisyah Moonlight Akbar," tulis Edward dalam keterangan foto yang diunggahnya seperti dikutip Kompas.com, Jumat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com