Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Fakta Dwi Sasono Bebas Setelah 6 Bulan Direhabilitasi

Kompas.com - 28/11/2020, 13:16 WIB
Revi C. Rantung,
Dian Maharani

Tim Redaksi

"Saya akan perkenalkan teman baru saya. Ini yang saya bawa pulang, ini tanaman alpukat, namanya Sunyaruri, 'sunyi dalam keheningan'. Ini akan saya bawa pulang ke rumah," ucap Dwi.

Dwi mengakui selama berada di RSKO dia gemar bercocok tanam.

"Ini ada tiga tanaman yang saya tanam di sini. Ini (tanaman) dari sahabat saya yang ada di dalam. Karena kegiatan kita ya olahraga, bercocok tanam," kata Dwi.

3. Sudah sehat dan ingin bertemu anak

Dwi Sasono mengaku bahwa keadaannya sudah baik-baik saja.

Pria berusia 40 tahun ini juga mengungkapkan kerinduan kepada keluarganya, terlebih dengan ketiga anaknya.

"Intinya saya sudah sehat dan kepengin ketemu anak-anak," ujar suami Widi Mulia ini.

Selama direhab, Dwi Sasono menyebut banyak pelajaran yang diterimanya.

"Pelajaran yang didapat, ya banyak ya. Ini pelajaran kehidupan yang tidak mungkin saya dapatkan di luar," tutur Dwi.

Baca juga: Bebas Setelah Enam Bulan Direhabilitasi, Dwi Sasono: Seperti 20 Tahun

4. Cerita lucu sehari sebelum bebas

Dwi Sasono menceritakan pengalaman lucu satu hari sebelum kebebasannya. Dwi Sasono saat itu mengaku kurang tidur lantaran teman sekamarnya mendengkur.

"Saya tidur nyenyak, tapi datang teman baru, ngoroknya kencang banget, jadi tidurnya kurang," ucap Dwi Sasono.

Meski kurang tidur, Dwi Sasono merasa fit setelah dinyatakan bebas.

"Sudah olahraga pagi, jadinya segar lagi," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com