Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selain Yogyakarta, Cella KotaK Pilih Bali dan Malang sebagai Opsi Tempat Tinggal

Kompas.com - 26/11/2020, 16:56 WIB
Ady Prawira Riandi,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejak mengalami fobia keramaian, Mario Marcella atau lebih dikenal dengan sapaan Cella, memutuskan untuk tinggal menyendiri di pinggir sawah.

Sebelum memilih Yogyakarta, gitaris band KotaK ini rupanya memiliki opsi tempat tinggal lain di Bali dan Malang.

Ketiga daerah tersebut sengaja dipilih karena bisa memberikan ketenangan dan udara segar yang dibutuhkan oleh Cella dalam terapinya.

"Tadinya mau pindahnya itu antara tiga kan, Bali, Jogja (Yogyakarta), atau enggak Malang, Batu. Ternyata pilihannya di Jogja karena ketemu istri," kata Cella seperti dikutip dari video di kanal YouTube Official Piyu Channel, Kamis (26/11/2020).

Faktor lain yang menyebabkan Cella memilih Yogyakarta adalah akses penerbangan yang lebih luas dibanding dua kota lainnya.

Baca juga: Fobia Keramaian, Cella KotaK Putuskan Tinggal Menyendiri di Pinggir Sawah

Cella memang harus memilih tempat tinggal yang tepat agar tetap bisa ikut tampil saat KotaK manggung di beberapa kota.

Gitaris berusia 37 tahun tersebut semakin mantap memilih Yogyakarta setelah dipertemukan dengan Carolyna Dewi yang kini menjadi istrinya.

"Kenapa aku pilih tinggal di Jogja karena penerbangan di bandaranya sudah menjangkau ke seluruh Indonesia, makanya aku berani pindah ke Jogja," ujar Cella.

Kini, Cella sangat menikmati kehidupan barunya di Jogja yang jauh dari keramaian kota dan memiliki udara segar.

Sebelumnya, kepada Piyu PADI, Cella kisahkan alami fobia keramaian hingga menyebabkan panic attack.

Bahkan, Cella sempat didiagnosa alami GERD lantaran stres akibat fobianya tersebut.

Baca juga: Pindah ke Jogja, Cella KOTAK Menikmati Udara Bersih

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com