Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Angel Lelga Renovasi Rumah demi Kubur Masa Lalu dengan Vicky Prasetyo

Kompas.com - 13/09/2020, 10:35 WIB
Revi C. Rantung,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Di tengah pandemi corona atau Covid-19, artis peran Angel Lelga memilih untuk merenovasi rumahnya.

Keputusan Angel Lelga untuk merenovasi rumah hingga membongkarnya, demi mengubur kisah masa lalunya dengan Vicky Prasetyo.

Apalagi, dengan adanya kejadian penggrebekan oleh Vicky Prasetyo di rumah tersebut tahun 2018.

Menurut Angel Lelga, peristiwa penggerebekan itu menimbulkan rasa tidak nyaman hingga trauma.

“Salah satunya itu ya, ini kan dulu rumah saya ini ditempati oleh mereka (Vicky Prasetyo). Jadi saya berusaha tidak mau rumah saya itu, pas saya masuk, ‘aduh (pernah) ada mereka di rumahku’, jadi aku enggak mau bayangin kayak gitu,” kata Angel Lelga dalam YouTube Cumicumi dikutip Kompas.com, Minggu (13/9/2020).

Baca juga: Jadi Saksi, Angel Lelga Akui Pernah Diancam Vicky Saat Penggrebekan

Angel Lelga sebenarnya sudah merubah beberapa furnitur hingga dekorasi ruangan di rumahnya. Tetapi, ia akhirnya memutuskan merombak total rumah tersebut.

“Jadi begitu kejadian kemarin, lay out-nya aku ganti total, jadi diancurin semuanya,” ujar Angel Lelga.

Angel Lelga berujar bahwa pembangunan rumah tersebut layaknya membuat rumah baru.

Bahkan, Angel Lelga menjelaskan sedikit detail apa saja yang diubah pada rumah tersebut.

“Di rumah semua diancurin, hampir mirip mengulang bangun rumah yang baru. Biar aku lebih tenang dan safe di rumah aku sendiri," kata Angel.

"Sebelummya, pagarnya biasa, cuma pagar atas kayak besi-besi gitu. Cuma aku tinggiin lagi, pakai kayak besi-besi juga. Ini (perombakan) sebenarnya baru 10 persen,” tutur Angel Lelga.

Baca juga: Bersaksi di Sidang Vicky Prasetyo, Angel Lelga: Berjalan Lancar

Halaman:

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com