Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kelas 4 SD, Happy Salma Pakai Uang Hasil Kerja Kerasnya Buat Jualan Togel

Kompas.com - 06/07/2020, 15:10 WIB
Tri Susanto Setiawan

Editor

JAKARTA, KOMPAS.COM - Cerita menarik diungkap oleh artis peran Happy Salma melalui akun Instagram-nya.

Dengan mengunggah komik berjudul "Dendam Si Loreng" karya Tatang S, Happy menjelaskan profesi kecilnya sewaktu masih duduk di bangku sekolah dasar.

Baca juga: Tinggal di Bali, Happy Salma Ceritakan Kondisinya Saat Pandemi Corona

"Baiklah saya Katakan Profesi pertama saya di Mulai saat kelas 4 sd Dan menghasilkan uang," tulis Happy pada akunnya @happysalma dikutip Kompas.com, Senin (6/7/2020).

"Menyewakan komik-komik Yang saya juga Sewa dari Tukang komik di sekolah. Yaitu petruk gareng karya Tatang s Dan laris," tulis dia lagi.

Baca juga: Cerita Penanganan Corona di Bali, Happy Salma: di Sini Disiplin tapi Tak Terkurung

Yang menjadi menarik adalah uang yang dihasilkan dari menyewakan komik-komik tersebut.

Happy mengaku uang tersebut ia gunakan untuk jualan togel.

Baca juga: Sambut Usia 4 Dekade, Dian Sastro Berkaca pada Marsha Timothy dan Happy Salma

"Lalu kemudian uangnya saya pakai buat jualan togel Dan tak lama bangkrut.
Sekian," tulis dia.

Sejumlah rekan artis pun mengomentari unggahan Happy.

Baca juga: Pajang Foto Bersama Lulu Tobing dan Bani M Mulia, Happy Salma: Panitia Among Tamu

"Pelajaran hidup yang teramat berharga," tulis pembawa acara Indra Herlambang.

"Happppyyyyy ailopyuuuuhhhh," tulis penyanyi Nola B3.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com