Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Rush, Rivalitas Abadi James Hunt dan Niki Lauda

Kompas.com - 22/05/2020, 12:40 WIB
Ady Prawira Riandi,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Belum lama ini para penggemar balapan Formula 1 merayakan satu tahun kepergian legendanya, Niki Lauda.

Selain berprestasi di track balap, Niki Lauda juga memiliki kisah perseteruan menarik dengan James Hunt.

Persaingan tak kenal lelah dari keduanya tersaji di dalam dan luar arena balap pada era 1970-an.

Baca juga: Sinopsis Film Deranged, Perjuangan Manusia Melawan Virus Mematikan

 

Jika Anda penasaran dengan cerita dari kehidupan Niki Lauda? Anda bisa menontonnya di film Rush.

Film garapan Ron Howard ini berkisah tentang rivalitas James Hunt dan Niki Lauda saat keduanya menjadi pembalap utama di tim Formula 1.

Chris Hemsworth berperan sebagai James Hunt, sedangkan Daniel Bruhl memerankan Niki Lauda.

Baca juga: Sinopsis Mystic Pop-up Bar, Drama Korea Terbaru yang Tayang di Netflix

Walaupun dikenal sebagai film balapan, Rush juga menyajikan banyak drama menarik di dalamnya.

Perpaduan antara adrenalin tinggi balapan dan drama yang menyentuh membuat Rush menjadi salah satu film kebut-kebutan terbaik sepanjang masa.

Ron Howard juga membawa beberapa mobil F1 klasik saat menyelesaikan syuting film ini.

Baca juga: Sinopsis Film Warcraft, Pertempuran Orc dan Manusia

Ia tak ingin menggunakan footage demi menciptakan berbagai adegan di dalam film ini.

Pada 2014, Rush sempat masuk nominasi Golden Globe sebagai Best Motion Picture - Drama, dan Best Performance by an Actor in Supporting Role untuk Daniel Bruhl.

Sayangnya, Rush gagal membawa pulang trofi dalam ajang tersebut karena dikalahkan oleh 12 Years a Slave.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com