Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aksi Memalukan Netizen Indonesia Hujat Han So Hee dan Reemar Martin

Kompas.com - 30/04/2020, 09:48 WIB
Firda Janati,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Oleh karena hal itu, Reemar Martin diserang dengan aksi report dan komentar bernada bully di akun media sosial miliknya.

Baca juga: Awal Mula Kisruh Fans Reemar Martin dan Penggemar BTS

Setelah diserang karena iri dan cemburu, Reemar Martin juga harus berurusan dengan penggemar boyband asal Korea Selatan, Bangtan Boys alias BTS.

Ujaran kebencian tersebut memanas saat penggemar Reemar mengira pelaku bullying adalah penggemar BTS atau ARMY Indonesia.

Kisruh semakin menjadi setelah sebuah akun memprovokasi perempuan-perempuan lain penggemar BTS untuk melaporkan akun media sosial Reemar.

Baca juga: Kisruh Antarfans, Reemar Martin Minta Penggemarnya Berhenti Serang BTS

Penggemar Reemar Martin yang tak terima idolanya di-bully oleh ARMY akhirnya menyerang balik dengan melakukan aksi report pada akun BTS.

Tak mau masalah semakin besar dan memanas, Reemar Martin akhirnya membuat klarifikasi dan meminta para penggemarnya untuk berhenti menyerang BTS.

"Saya tidak tahu persis apa yang terjadi karena saya tidak mengerti bahasa Indonesia. Untuk semua penggemar BTS, saya minta maaf atas apa yang dilakukan penggemar saya. Tuhan memberkati kalian semua," tulis Reemar Martin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com