Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Oplet Si Doel Dibeli Rp 525.000, Kini Ditawar Rp 1 Miliar

Kompas.com - 28/04/2020, 07:53 WIB
Rintan Puspita Sari,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Memiliki mobil antik, Rano Karno tahu betul kendaraan itu tak bisa dinilai dengan uang.

Begitu pun dengan mobil klasik miliknya yang pernah menjadi bagian dari sinetron Si Doel.

Baca juga: Peduli Dampak Corona, Rano Karno Bagikan 1.000 Nasi Bungkus

Morris Minor tahun 1950-an milik Rano itu pernah ditawar Rp 1 miliar oleh seorang kolektor.

"Mungkin orang anggap becanda ditawar Rp 1 M (miliar), datanglah Engkok naik mercy kentang, kita dah tahu kalau naik mercy kentang pasti kolektor," kata Rano bercerita kepada Andre seperti dikutip Kompas.com, Selasa (28/4/2020).

Baca juga: Oplet Antik Si Doel Ditawar Rp 1 Miliar

Usut punya usut, pria kolektor tersebut berniat membeli oplet Si Doel karena memiliki kenangan masa kecil.

Namun, Rano mengaku tak berniat menjual oplet biru tersebut karena diperlukan untuk keperluan syuting.

"Rupanya dia dulu waktu zaman kecil begitu mimpinya sama kayak si Doel. Sekolah jalan kaki, ngeliatnya oplet aja kan, jadi ya vintage begitu," ucap Doel.

Baca juga: Rano Karno Sebut Oplet Si Doel Jadi Kandang Ayam, Andre Taulany Kaget

Padahal sebenarnya, Doel membeli mobil yang ditemukan di dapur rumah seseorang itu hanya seharga Rp 525.000.

Meski begitu, aktor senior ini tak berniat melepas mobil klasiknya meskipun ditawar Rp 1 miliar.

"Harganya murah, Rp 525.000, ngebenahinnya yah lumayanlah," kata Rano.

Baca juga: Rano Karno Ogah Jual Oplet Si Doel ke Andre Taulany dan Raffi Ahmad

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com