Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jaket Kulit Bersejarah Ari Lasso Terjual Rp 50 Juta, Anji Kalah Lelang dari Si Gemas

Kompas.com - 26/04/2020, 07:46 WIB
Baharudin Al Farisi,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Di masa pandemi virus corona ini, banyak pihak menggalang dana untuk disalurkan kepada orang yang membutuhkaknya.

Tak terkecuali penyanyi Ari Lasso yang turut ambil bagian dalam penggalangan dana yang diinisiasi Armand Maulana dan Melly Goeslaw bersama Gabungan artis Seniman Sunda atau GaSS.

Baca juga: Ari Lasso Iseng Pinjam Uang Rp 2 Miliar, Denny Cagur Keringat Dingin

Nantinya, hasil dana dari pelelangan ini akan disalurkan kepada warga yang terdampak ekonominya akibat pandemi Covid-19.

1. Ari Lasso lelang jaket kulit kesayangannya

Penggalangan ini berupa lelang barang-barang pribadi milik tiap artis yang terlibat.

Dalam kesempatan ini, Ari Lasso melelang jaket kulit kesayangannya. Jaket kulit itu bermerek Politix buatan Australia dengan material kulit sapi.

Baca juga: Jaket Kulitnya Ditawar Rp 42 Juta, Ari Lasso Doakan Anji Gondrong

Menurut Ari Lasso, jaket itu baru dipakai 6 kali saat menghadiri acara bersejarah.

"Ini (jaket) hanya enam kali dipakai. Dipakai hanya untuk acara-acara bersejarah," ujar Ari Lasso.

2. Terjual Rp 50 juta

Ketika lelang dibuka pada pukul 16.30 WIB, Sabtu (25/4/2020), jaket ditawar pada harga Rp 4 juta.

Harga lelang jaket itu terus bertambah seiring dengan banyaknya warganet yang mengajukan penawaran.

Baca juga: Ari Lasso Lelang Jaket Kulit Sapi asal Australia, Laku Rp 50 Juta

Perlahan tapi pasti, dari penawaran Rp 4 juta, jaket yang dibeli Ari pada tahun 2006 ini akhirnya laku terjual Rp 50 juta.

Seorang warganet bernama Gemas adalah orang yang membelinya seharga Rp 50 juta.

3. Anji turut menawar jaket Ari Lasso

Sebelum jatuh di tangan Gemas, penawaran terjadi dengan antusias, salah satunya yang ikut terlibat adalah penyanyi Anji Manji yang sempat menawar Rp 42 juta.

Pada mulanya, Anji hanya memantau proses lelang tersebut.

Baca juga: Ariel NOAH Cukur Rambut Sendiri, Tantang Sule dan Ari Lasso

Namun, hal ini diketahui oleh Ari Lasso dan Armand Maulana setelah Anji mengirimkan komentar.

"Wah ada Anji, ikutan lu, Nji, jangan mantau saja," ucap Ari Lasso.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jujutsu Kaisen Chapter 261, Yuta Ambil Alih Tubuh Gojo

Jujutsu Kaisen Chapter 261, Yuta Ambil Alih Tubuh Gojo

Hits
Ternyata Sukses Besar, Lagu Mencintaimu Awalnya Dijual karena Bebi Romeo Pinjam Uang Anang Hermansyah

Ternyata Sukses Besar, Lagu Mencintaimu Awalnya Dijual karena Bebi Romeo Pinjam Uang Anang Hermansyah

Seleb
Ini Alasan Thariq Halilintar Yakin Menikahi Aaliyah Massaid

Ini Alasan Thariq Halilintar Yakin Menikahi Aaliyah Massaid

Seleb
Java Jazz Festival 2024, Panggung Petama Mahalini usai Menikah dan Nostalgia Ananda Badudu

Java Jazz Festival 2024, Panggung Petama Mahalini usai Menikah dan Nostalgia Ananda Badudu

Musik
Cantik dari Dalam Versi Nana Mirdad, Sehat Mental dan Olahraga

Cantik dari Dalam Versi Nana Mirdad, Sehat Mental dan Olahraga

Seleb
Alasan Pemerintah AS Gugat Live Nation untuk Dipisah dari Ticketmaster

Alasan Pemerintah AS Gugat Live Nation untuk Dipisah dari Ticketmaster

Musik
Deretan Momen Menarik Konser Avanged Sevenfold di Jakarta

Deretan Momen Menarik Konser Avanged Sevenfold di Jakarta

Musik
5 Momen Seru Konser CNBlue di Jakarta

5 Momen Seru Konser CNBlue di Jakarta

K-Wave
CNBLue Kembali ke Jakarta Setelah 7 Tahun, Boice Indonesia: Ini Kenangan Terbaik

CNBLue Kembali ke Jakarta Setelah 7 Tahun, Boice Indonesia: Ini Kenangan Terbaik

K-Wave
Thariq Halilintar Siapkan Lamaran Keluarga untuk Aaliyah Massaid

Thariq Halilintar Siapkan Lamaran Keluarga untuk Aaliyah Massaid

Seleb
Minta Penggemar Ajari Bahasa Gaul Jakarta, Jung Shin CNBlue: Cogil?

Minta Penggemar Ajari Bahasa Gaul Jakarta, Jung Shin CNBlue: Cogil?

K-Wave
18 Tahun Menikah, ini Tips Jaga Keharmonisan ala Nana Mirdad

18 Tahun Menikah, ini Tips Jaga Keharmonisan ala Nana Mirdad

Seleb
Avenged Sevenfold Tunaikan Janji Nostalgia Anak Warnet dalam Konser di Jakarta

Avenged Sevenfold Tunaikan Janji Nostalgia Anak Warnet dalam Konser di Jakarta

Musik
Pilih Indonesia Jadi Satu-satunya Negara di Asia untuk Tur, Avenged Sevenfold: Penontonnya Selalu Paling Banyak

Pilih Indonesia Jadi Satu-satunya Negara di Asia untuk Tur, Avenged Sevenfold: Penontonnya Selalu Paling Banyak

Musik
Tutup Konser di Jakarta, Min Hyuk CNBLUE : Butuh Waktu Lama Bertemu Kalian

Tutup Konser di Jakarta, Min Hyuk CNBLUE : Butuh Waktu Lama Bertemu Kalian

K-Wave
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com