JAKARTA, KOMPAS.com - Pencipta lagu ternama Yudis Dwiko akhirnya merilis singel yang ia nyanyikan sendiri.
Meski tak cukup populer sebagai penyanyi, pria bernama lengkap Yudis Dwikorana ini adalah pencipta banyak lagu hits dari sederet penyanyi ternama di belantika musik Indonesia.
Setelah puluhan tahun bekerja di balik studio rekaman dan mengantarkan sejumlah penyanyi meraih kesuksesan lewat lagu ciptaannya.
Baca juga: Insiden Kocak Agnez Mo Saat Instagram Live Bareng Steve Aoki
Kini, Yudis memutuskan untuk 'turun gunung', memainkan gitar dan menyanyikan lagunya sendiri yang berjudul "Hingga".
"Alasannya simpel sih, saya belum pernah punya album solo. Hampir semua pekerjaan di musik pernah dilakukan, mulai jadi komposer, produser, bikin jingle/scoring iklan, bikin musik OST, ngeband, session player," kata Yudis dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Senin (6/4/2020).
Selain itu Yudis juga ingin berinteraksi langsung dengan para penikmat musik Tanah Air sebagai penampil.
Baca juga: Steve Aoki Puji Agnez Mo Sempurna di Lagu Girl
"Kedua, aku pengin menyapa langsung pendengar musik Indonesia yang sudah lama dengar musik dan lagu saya, dan itu paling efektif dengan lirik dan lagu. Maka menyanyilah," ucapnya.
Singel "Hingga" merupakan singel ketiga dari Yudis Dwiko.
Lagu ini bercerita tentang sebuah titik pertemuan antara kerinduan, kenelangsaan, pengorbanan dan sekaligus harapan ketika seseorang terobsesi dengan komitmen dalam menjaga sebuah hubungan.
Baca juga: Rilis Singel Ditunda karena Corona, Agnez Mo Bahagia Bisa Kumpul Keluarga
Menurut Yudis, meskipun terdengar seperti cerita tentang cinta idealis, "Hingga" lebih tepat disebut sebagai cerita cinta yang lugu.
Tak jauh dari dua singel sebelumnya, lagu "Hingga" juga diaransemen dengan mengandalkan instrumen utama gitar akustik dengan sedikit tambahan instrumen lain sebagai pemanis dan minimalis.
Lagu "Hingga" sudah bisa didengarkan di berbagai platform musik digital, seperti Spotify, Joox dan sebagainya.
Baca juga: Agnez Mo Tak Percaya Lagunya dengan Steve Aoki Puncaki Tangga Lagu
Sebelumnya Yudis Dwiko lebih dikenal sebagai pencipta sejumlah lagu hit yang dibawakan penyanyi papan atas Tanah Air.
Salah satunya adalah lagu "Tak Ada Logika" dari album Whaddup A.. '?! (November 2005) milik Agnez Mo.
Dalam album tersebut Yudis berperan sebagai pencipta sekaligus produser "Tak Ada Logika", lagu dengan aransemen musik dance pop yang dipadukan R&B dan elemen musik arabic.
Baca juga: Live Instagram iHeartRadio, Agnez Mo Pamer Langit Bersih di Jakarta
Lewat racikan yang dibuat Yudis, lagu ini sukses meraih multipenghargaan, antara lain Anugerah Musik Indonesia sebagai Best R&B Production for Solo, Duo, or Group.
Selain itu, Yudis juga ikut menyumbangkan karyanya untuk legenda rap Indonesia Iwa K dalam album Ku Ingin Kembali (1993), Topeng (1994), Kram Otak (1996), Mesin Imajinasi (1998), Vini, Vidi Vunky (2001).
Dia juga beberapa kali meraih penghargaan untuk lagu-lagu karyanya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.