Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Catat Tanggalnya, Daftar Film Asing yang Tayang Maret 2020

Kompas.com - 03/03/2020, 16:14 WIB
Rintan Puspita Sari,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Sumber IMDb

JAKARTA, KOMPAS.com - Ada banyak daftar film menarik yang tayang Maret 2020, dari animasi hingga film bergenre thriller. 

Salah satu film paling dinanti yang akan tayang bulan ini adalah Mulan.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut daftar film yang tayang pada Maret, termasuk sinopsis dan perkiraan tanggal rilisnya, jangan sampai terlewat ya:

Baca juga: Lahir di Wuhan, Bintang Film Mulan Ini Berharap Terjadi Keajaiban Terkait Virus Corona

1. Onward

Berusaha menyempurnakan raga sang ayah, Ian dan Barley yang hanya memiliki waktu 24 jam mulai melakukan petualangan untuk mencari permata yang dipercaya bisa menghidupkan kembali ayah mereka.

Berlatar dunia sihir dan teknologi, petualangan keduanya menjanjikan banyak kejadian yang mendebarkan dan seru untuk disaksikan.

Durasi : 102 menit
Genre : Animasi, petualangan, komedi
Rilis : 4 Maret 2020
Pemeran : Tom Holland, Chris Pratt, Julia Louis-Dreyfus

Baca juga: Crystal Liu Buka Suara soal Kicauan yang Buat Film Mulan Diboikot, Katanya...

2. The Closet

Setelah kehilangan istrinya, seorang ayah mencoba bangkit dengan pindah ke rumah baru bersama putrinya.

Namun ada yang aneh, ada suara-suara yang muncul dari dalam lemari dan putrinya tiba-tiba menghilang.

Durasi : 97 menit
Genre : Horor, misteri
Rilis : 3 Maret 2020
Pemeran : Ha Jung woo, Kim Nam gil, Heo Yul

Baca juga: Banyak Tawaran Film, Natasha Wilona Ogah Pensiun Main Sinetron

3. Bloodshot

Setelah dibunuh bersama istrinya, Ray Garrison (Vin Diesel) dihidupkan kembali oleh sekelompok ilmuwan dengan teknologi nano.

Dia pun menjadi manusia super, mesin pembunuh bernama Bloodshot.

Awalnya, dia tidak bisa mengingat apa pun tentang kehidupannya di masa lampau, tetapi pada akhirnya ingatannya kembali tentang orang yang telah membunuhnya serta istrinya.

Durasi : 109 menit
Genre : Action, drama, fiksi ilmiah
Rilis : 11 Maret 2020
Pemeran : Sam Heughan, Eiza Gonzalez, Vin Diesel

Baca juga: 6 Rekomendasi Film yang Seru Ditonton Akhir Pekan Ini

4. Trolls World Tour

Poppy dan Branch menemukan ada enam suku troll lain di enam tanah berbeda.

Masing-masing suku troll dibaktikan untuk enam jenis musik berbeda, funk, country, tekno, klasik, pop, dan rock.

Saat rocker Queen Barb dan King Thrash merancang untuk menghancurkan musik lain, Poppy dan Branch memulai misi untuk menyatukan troll dan menyelamatkan perbedaan musik dari kepunahan.

Durasi : 94 menit
Genre : Animasi, petualangan, komedi
Rilis : 11 Maret 2020
Pemeran : Justin Timberlake, James Corden, Ozzy Osbourne

Baca juga: Film-film Animasi Seru untuk Habiskan Akhir Pekan

5. Her Blue Sky

Kisah tentang Aoi Aioi dan Shinnosuke Kanomura. Aoi Aioi adalah seorang siswa kelas dua SMA, memiliki cita-cita untuk menjadi seorang musisi.

Ia mempunyai seorang kakak perempuan bernama Akane. Mantan pacar Akane yang bernama Shinnosuke Kanomura merupakan gitaris pemula yang ingin sukses.

Orangtua Aoi dan Akane telah meninggal dunia 13 tahun lalu. Saat itu, Akane mengurungkan niatnya untuk pergi ke Tokyo dengan Shinnosuke dan memutuskan untuk merawat Aoi.

Sejak saat itu, Aoi merasa berhutang budi kepada kakak perempuannya.

Durasi : 107 menit
Genre : Animasi
Rilis : 11 Maret 2020
Pemeran : Riho Yoshioka, Ryo Yoshizawa, Shion Wakayama, Atsumi Tanezaki

6. A Quiet Place Part II

Kelanjutan dari film pendahulunya, keluarga Abbot menghadapi teror baru di dunia luar.

Mereka menyadari ada makhluk lain yang berburu dengan suara dan makhluk yang selama ini mereka hadapi bukan menjadi satu-satunya ancaman di sana.

Durasi : 96 menit
Genre : Horor, thriller
Rilis : 18 Maret 2020
Pemeran : Emily Blunt, Millicent Simmonds, Cillian Murphy

Baca juga: Rich Brian Antusias Lagunya Dijadikan Soundtrack Film The Invisible Man

7. I Still Believe

Film drama biografi yang dibuat berdasar kehidupan penyanyi dan penulis lagu Jeremy Camp dan istri pertamanya, Melissa Lynn Henning-Camp, yang didiagnosa kanker ovarium sesaat sebelum pernikahan mereka.

Lagu dari Camp berjudul "I Still Believe" turut menjadi judul dari film tersebut. Melissa meninggal empat setengah bulan setelah mereka menikah.

Durasi : 115 menit
Genre : Drama, musik, romansa
Rilis : 20 Maret 2020
Pemeran : Britt Robertson, KJ Apa, Melissa Roxburgh

8. Mulan

Diadaptasi dari film animasi Disney yang dirilis pada 1998, Mulan menceritakan tentang seorang gadis muda China yang menyamar menjadi seorang pria untuk menggantikan ayahnya menjalani wajib militer.

Durasi : -
Genre : Action, drama, petualangan
Rilis : 25 Maret 2020
Pemeran : Liu Yifei, Donnie Yen, Jet Li

Baca juga: Virus Corona Mewabah, Film James Bond: No Time to Die Didesak Tunda Penayangan

9. Doraemon: Nobita's Chronicle of the Moon Exploration

Nobita melihat bulan berubah menjadi kuning dan menceritakan hal itu pada teman-temannya, tetapi mereka justru berpikir cerita Nobita itu lucu.

Doraemon kemudian memberikan pada Nobita "History Explorers Club Badge" dan menemukan adanya kehidupan di bulan.

Durasi : 111 menit
Genre : Animasi, action, petualangan
Rilis : 25 Maret 2020
Pemeran : Wasabi Mizuta, Junko Minagawa, Megumi Oohara, Subaru Kimura, Tomokazu Seki, Yumi Kakazu

Baca juga: Sutradara Free Solo Bakal Garap Film Penyelamatan Tim Sepakbola Thailand dari Gua Tham Luang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com