Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Soraya Rasyid Tak Heran Saat Tahu Tamara Tyasmara Survei Kolam Renang 5 Hari Sebelum Dante Diduga Tenggelam

Seperti diketahui, Tamara mengakui melakukan survei kolam renang beberapa hari sebelum putranya, Dante meninggal di kolam renang tersebut.

Sebagai sahabat yang mengetahui watak Tamara, Soraya sebenarnya merasa tindakan itu wajar dilakukan.

"Aku tahu Tamara seperti apa, itu wajar banget, Tamara ngecek kayak gitu," ujar Soraya dikutip dari tayangan Rumpi Trans tv, Jumat (16/2/2024).

"Karena dia memang beneran pengin tahu kualitas airnya. Sorry to say itu bukan kolam renang besar, ini kolam renang komplek. Playground aja dia cek," lanjutnya.

Soraya juga mengatakan, Tamara memang terlalu protektif pada Dante.

Bahkan meskipun Dante sudah berusia 6 tahun, Tamara masih memperlakukannya seperti seorang bayi.

"Dante itu meskipun 6 tahun, diperlakukan kayak bayi," tutur bintang film Preman Pensiun itu.

"Makanan, alat makan tetap disteril, kalau susternya enggak lakuin itu pasti dimarahin," imbuhnya.

Soraya tak pernah menyangka, sikap Tamara yang seperti itu pada akhirnya justru menjadi bumerang yang membuatnya ikut dicurigai atas kematian Dante.

"Emang dia se-lebay itu, sekarang jadi bumerang buat dia," ujar Soraya.

"Ya aku kasihan sama dia, dia emang anaknya lemah dan lebay juga. Emang lebay banget, untuk anak ya," jelasnya.

Sebelumnya diketahui, bahwa Tamara survei ke kolam renang pada tanggal 22 Januari 2024.

Sedangkan Dante berenang bersama YA, pria kini menjadi mantan kekasih Tamara, pada tanggal 27 Januari 2024.

"Itu hal yang wajar untuk orang yang kenal aku. Dante mau main playground aja aku harus cek dulu playground-nya bersih apa enggak, jadi apalagi berenang," kata Tamara Tyasmara di Polda Metro Jaya Jakarta, Kamis (15/2/2024).

"Itu hal yang wajar sih. Orang dekat aku tahu seperti apa," lanjutnya.

Sebagai informasi, putra semata wayang Tamara Tyasmara dan Angger Dimas, Raden Andante Khalif Pramudityo atau Dante (6), meninggal dunia diduga karena tenggelam saat berenang di sebuah kolam di daerah Pondok Kelapa, Jakarta Timur.

Atas meninggalnya Dante, Yudha Arfandi (YA) ditangkap dan ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan di Polda Metro Jaya sejak Jumat (9/2/2024).

Dari penyelidikan CCTV oleh polisi diketahui bahwa Yudha membenamkan tubuh Dante sebanyak 12 kali dengan durasi berbeda-beda, yang diakuinya untuk melatih pernapasan.

Yudha dihadapkan dengan Pasal 76C juncto Pasal 80 Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2014 tentang UUD Perlindungan Anak, Pasal 340 KUHP tentang pembunuhan berencana, Pasal 338 KUHP tentang pembunuhan dalam bentuk biasa, dan Pasal 359 tentang kelalaian yang menyebabkan kematian.

(Tim redaksi: Melvina Tionardus, Tri Susanto Setiawan).

https://www.kompas.com/hype/read/2024/02/16/180939366/soraya-rasyid-tak-heran-saat-tahu-tamara-tyasmara-survei-kolam-renang-5

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke