Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Review Serial Secret Invasion, Penyegaran Baru untuk Marvel Cinematic Universe

Untuk pertama kalinya sepanjang sejarah, Marvel memberikan jarak yang cukup panjang dari satu serial ke serial lain untuk tayang di layanan Disney+.

She-Hulk: Attorney at Law menjadi judul terakhir yang dirilis dengan total sembilan episode dan tayang selama periode 18 Agustus hingga 1 Oktober 2022.

Di tengah jeda tersebut, Marvel tetap memperpanjang napas Marvel Cinematic Unvierse (MCU) mereka dengan rilisan film-film seperti Black Panther: Wakanda Forever, Ant-Man and the Wasp: Quantumania, dan Guardians of the Galaxy Vol. 3.

Ant-Man dan GoTG bahkan disebut-sebut menjadi bagian dari Phase Five MCU.

Sementara Secret Invasion membawa warna baru yang menyegarkan bagi keseluruhan MCU.

Tanpa embel-embel sosok superhero, Secret Invasion justru menyoroti masalah yang lebih serius yang ada dalam semesta Marvel.

Nick Fury (Samuel L. Jackson) dan Captain Marvel (Brie Larson) sempat menjanjikan planet baru untuk tempat tinggal Bangsa Skrull di film Captain Marvel.

Namun, janji tersebut belum sempat ditepati hingga Blip yang disebabkan oleh Thanos.

Bangsa Skrull yang ada di Bumi pun akhirnya melakukan pemberontakan.

Mereka tak lagi menunggu janji manis dari Captain Marvel dan Nick Fury untuk menyediakan tempat tinggal baru.

Bangsa Skrull justru mengincar Bumi untuk menjadi rumah baru mereka.

Kekacauan mulai terjadi hingga akhirnya Nick Fury harus kembali turun ke Bumi di tengah proyek S.A.B.E.R. yang ia jalankan di ruang angkasa.

Pemberontakan para Skrull ini dipimpin oleh Gravik (Kingsley Ben-Adir) dan G'iah (Emilia Clarke) yang tak lain adalah anak dari Talos (Ben Mendelsohn).

Nick Fury bersama timnya, termasuk Talos, kini harus mencegah perpecahan yang terjadi di Bumi.

Namun perjuangan mereka tak mudah karena Skrull bisa meniru siapa saja, kapan saja, dan di mana saja.

Krisis kepercayaan diri menjadi momok menakutkan yang harus dihadapi oleh Nick Fury.

Berbeda dari serial superhero Marvel lainnya, Secret Invasion sengaja dibuat dengan genre yang lebih unik.

Sutradara Ali Selim membentuk serial ini menjadi semacam tontonan spionase yang seru dan penuh ketegangan.

Secret Invasion bahkan lebih terlihat seperti sebuah permainan catur yang mementingkan strategi sebelum melangkah dibandingkan aksi dengan kekuatan super.

Kemunculan Olivia Colman dan Emilia Clarke sebagai wajah baru MCU juga memberikan dampak yang sangat signifikan.

Sam, Ben, dan Cobie Smulders yang biasanya tak mendapat jatah tampil lama kini bisa mengeksplorasi karakter mereka lebih jauh lagi.

Secret Invasion akan hadir dengan total enam episode yang tayang setiap pekan di Disney+.

Episode pertama Secret Invasion sudah bisa disaksikan mulai Rabu, 21 Juni 2023.

https://www.kompas.com/hype/read/2023/06/20/100325566/review-serial-secret-invasion-penyegaran-baru-untuk-marvel-cinematic

Terkini Lainnya

Ternyata Sukses Besar, Lagu Mencintaimu Awalnya Dijual karena Bebi Romeo Pinjam Uang Anang Hermansyah

Ternyata Sukses Besar, Lagu Mencintaimu Awalnya Dijual karena Bebi Romeo Pinjam Uang Anang Hermansyah

Seleb
Ini Alasan Thariq Halilintar Yakin Menikahi Aaliyah Massaid

Ini Alasan Thariq Halilintar Yakin Menikahi Aaliyah Massaid

Seleb
Java Jazz Festival 2024, Panggung Petama Mahalini usai Menikah dan Nostalgia Ananda Badudu

Java Jazz Festival 2024, Panggung Petama Mahalini usai Menikah dan Nostalgia Ananda Badudu

Musik
Cantik dari Dalam Versi Nana Mirdad, Sehat Mental dan Olahraga

Cantik dari Dalam Versi Nana Mirdad, Sehat Mental dan Olahraga

Seleb
Alasan Pemerintah AS Gugat Live Nation untuk Dipisah dari Ticketmaster

Alasan Pemerintah AS Gugat Live Nation untuk Dipisah dari Ticketmaster

Musik
Deretan Momen Menarik Konser Avanged Sevenfold di Jakarta

Deretan Momen Menarik Konser Avanged Sevenfold di Jakarta

Musik
5 Momen Seru Konser CNBlue di Jakarta

5 Momen Seru Konser CNBlue di Jakarta

K-Wave
CNBLue Kembali ke Jakarta Setelah 7 Tahun, Boice Indonesia: Ini Kenangan Terbaik

CNBLue Kembali ke Jakarta Setelah 7 Tahun, Boice Indonesia: Ini Kenangan Terbaik

K-Wave
Thariq Halilintar Siapkan Lamaran Keluarga untuk Aaliyah Massaid

Thariq Halilintar Siapkan Lamaran Keluarga untuk Aaliyah Massaid

Seleb
Minta Penggemar Ajari Bahasa Gaul Jakarta, Jung Shin CNBlue: Cogil?

Minta Penggemar Ajari Bahasa Gaul Jakarta, Jung Shin CNBlue: Cogil?

K-Wave
18 Tahun Menikah, ini Tips Jaga Keharmonisan ala Nana Mirdad

18 Tahun Menikah, ini Tips Jaga Keharmonisan ala Nana Mirdad

Seleb
Avenged Sevenfold Tunaikan Janji Nostalgia Anak Warnet dalam Konser di Jakarta

Avenged Sevenfold Tunaikan Janji Nostalgia Anak Warnet dalam Konser di Jakarta

Musik
Pilih Indonesia Jadi Satu-satunya Negara di Asia untuk Tur, Avenged Sevenfold: Penontonnya Selalu Paling Banyak

Pilih Indonesia Jadi Satu-satunya Negara di Asia untuk Tur, Avenged Sevenfold: Penontonnya Selalu Paling Banyak

Musik
Tutup Konser di Jakarta, Min Hyuk CNBLUE : Butuh Waktu Lama Bertemu Kalian

Tutup Konser di Jakarta, Min Hyuk CNBLUE : Butuh Waktu Lama Bertemu Kalian

K-Wave
Konser di GBK, Avenged Sevenfold: Jakarta, Lama Kita Tak Bersua

Konser di GBK, Avenged Sevenfold: Jakarta, Lama Kita Tak Bersua

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke