Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kata Aris Idol soal Kabar Gantikan Charly van Houten di ST12 dan Omongan Netizen

Aris kini sedang sibuk tampil bersama band ST12. Dia juga menanggapi rumor menggantikan Charly Van Houten sebagai vokalis band tersebut.

Pria bernama lengkap Januarisman Runtuwene itu juga buka suara tentang komentar netizen yang merendahkannya.

Berikut rangkuman Kompas.com.

Jalan mulai terbuka

Aris mengakui dia rindu kembali beraktivitas di televisi. Ia bersyukur jalan itu mulai terbuka.

"Alhamdulillah udah ada sedikit jalanlah," ucap Aris Idol ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (30/5/2023).

Pemenang Indonesian Idol 5 tersebut masih fokus bermusik karena baginya ini adalah dunianya.

Manggung bareng ST12 di Singapura

Belum lama ini Aris manggung di acara reuni ST12 bersama sang mantan vokalis juga, Charly Van Houten.

"Alhamdulillah kemarin aku dikasih kesempatan sama ST12 dan Kak Charly. Makasih Kak Charly udah memberikan aku kesempatan dalam reuni ST12 di Singapura. Aku bagian kecil lah, aku support mereka," tutur Aris Idol.

Pada acara itu Aris menjadi penyanyi pembuka dan berkolaborasi dengan Charly.

"Aku jadi pembuka acara reuni itu, tiga lagu dan aku juga ada kolaborasi sama Kak Charlie di lagu 'Rasa Tertinggal'. Orang-orang memang tunggu-tunggu lagu ini," ujarnya.

Status di ST12

Saat ini Aris masih menjalani kegiatan bersama ST12 sesuai dengan kepercayaan yang diberi. Namun dia belum resmi menggantikan Charly.

"Kalau nanti udah resmi dinyatakan itu ya berarti semua doa istri, doa anak terjawab," ungkap Aris.

Baginya kesempatan menjadi vokalis ST12 ini adalah hal serius.

"Ini kesempatan terakhir aku dan benar-benar aku jaga banget karena tidak mudah juga membawa nama band besar ya. Doain ajalah mudah-mudahan aku bisa berubah dari yang dulu," kata Aris.

Pesimistis diterima masyarakat lagi

Aris mengaku sempat merasa pesimistis bisa diterima kembali oleh masyarakat karena pernah terlibat kasus narkoba, perselingkuhan, KDRT, hingga hampir cerai selama menjadi artis.

"Waktu itu punya pemikiran kayaknya gue bakal diiniin terus sama masyarakat, kayaknya gue enggak mungkin deh bisa balik lagi. Gue kepikiran kelakuan gue," ungkap Aris Idol.

Namun dengan memantapkan keyakinan dan kemauan untuk berubah, Aris maju terus pantang mundur.

Menurut Aris, dukungan terbesar datang dari anak dan istrinya.

Tak peduli omongan netizen

Aris mengatakan, sampai sekarang masih banyak netizen yang membandingkan dia dengan artis lain hingga merendahkannya.

"Sampai sekarang pun masih banyak netizen yang bilang aku ini itu. Tapi aku orangnya enggak pernah ini ya, gas-gas aja. Jadi sabodo teuing (masa bodo). Biarinlah mereka-mereka berargumen, biarin aja. Kita tunjukin dengan suatu karyalah," kata Aris Idol.

Ia berpendapat bahwa masing-masing artis memiliki kelebihan dan karakter. Aris pun masih percaya pada kemampuannya.

https://www.kompas.com/hype/read/2023/05/31/091042466/kata-aris-idol-soal-kabar-gantikan-charly-van-houten-di-st12-dan-omongan

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke