Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Para Superhero di Dalam Air

Hal yang menarik adalah bahwa pada kurun waktu nyaris bersamaan, ketiga produsen film mitologi zaman now tersebut sama-sama menampilkan para superhero yang memiliki kesaktian mandraguna di dalam air, bukan yang terbang melayang di angkasa.

James Cameron pada tahun 1989 bermahakarya dengan film Abyss yang menampilkan para mahluk yang hidup di kedalaman terdalam samudra. Tahun 2022 dia melanjutkan sukses Avatar dengan Avatar 2 sengaja bersubjudul “The Way of Water” demi lebih seru menampilkan adegan-adegan di dalam air, ketimbang di luar angkasa.

Marvel Cinematic Universe pada film Wakanda Forever menampilkan tokoh Namor sebagai superhero akuatik berasal dari peradaban Maya dari Amerika Tengah.  Sementara DC Entertainment tak mau ketinggalan menampilkan superstar action Jason Mamoa sebagai superhero akuatik pada serial film Aquaman pada tahun 2018 disusul pada 2023 dengan Aquaman and The Lost Kingdom.

Saya hanya mampu berperan sebagai penonton film-film yang menampilkan para tokoh superhero yang sakti di dalam air mahakarya para sineas Hollywood tersebut.

Namun sebagai warga Indonesia, saya merasa bangga bahwa sementara industri film Hollywood baru mulai memproduksi film dengan tokoh Avatar, Namor, dan Aquaman pada abad 21, sudah jauh terlebih dahulu telah terbukti Wayang Purwa menampilkan tokoh superhero mandraguna yang tak tertandingkan dalam pertempuran di dalam air yaitu Antasena.

Kesaktian Antasena berlanjut pada Wisanggeni sebagai tokoh superhero paripurna yang bahkan memiliki kesaktian bisa menghisap kesaktian tokoh lain seperti Namor dan Aquaman atau siapapun termasuk para dewa. 

Sebagai warga Indonesia yang bangga atas karya kebudayaan bangsa sendiri, saya merasa yakin bahwa segenap tokoh superhero versi Hollywood digabung menjadi satu tetap tidak akan mampu mengungguli Wisanggeni.

https://www.kompas.com/hype/read/2023/04/10/110140566/para-superhero-di-dalam-air

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke