Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

BERITA FOTO: Momen Westlife Hibur Penonton di Jakarta

JAKARTA, KOMPAS.com- Grup vokal asal Irlandia, Westlife, sukses menghibur penonton tadi malam di Stadion Madya Gelora Bung Karno, kawasan Senayan, Jakarta, Sabtu (12/2/2022).

Sederet lagu hit dibawakan oleh Shane Filan cs untuk sekadar bernostalgia dengan para penggemar.

Intip momen-momen menarik dari penampilan Weslife sebagai berikut.

“Starlight” jadi pembuka penampilan

Westlife membuka penampilan lewat lagu “Starlight”. Seketika teriakan penonton yang sudah menunggu-nunggu mereka bergemuruh.

Adapun para penonton langsung mengabadikan momen itu dengan ponsel mereka masing-masing.

Menyempurnakan pembukaan penampilan Westlife diikuti dengan petasan yang ditembakkan dari belakang panggung.

“Uptown Girl” menjadi lagu selanjutnya yang dibawakan Westlife sembari Shane Filan menyapa penonton.

"Selamat malam, kami sangat senang bisa kembali ke Indonesia," teriak Shane dari atas panggung.

Ada pula lagu-lagu lain yang dibawakan Westlife seperti “Fool Again", "If I Let You Go", "My Love" hingga "Swear It Again".

Personel “Ngepel”

Momen menarik lain terjadi saat Westlife membawakan lagu “Hello My Love”.

Di penghujung lagu tersebut tiba-tiba hujan deras turun sehingga bibir panggung sedikit tergenang air. Salah satu personel lantas mengepel lantai yang basah.

Melihat tingkah personel Westlife langsung membuat penonton tertawa.

Diketahui konser Westlife tadi malam sempat diguyur hujan deras di tengah penampilan. Namun hujan tersebut bukan masalah bagi penonton yang tetap setia menyaksikan Westlife.

Penonton tampak menggunakan jas hujan.

Tribute to Abba

Tak hanya membawakan lagu mereka sendiri, Westlife juga menyelipkan beberapa lagu ABBA dalam penampilannya.

Adapun Westlife membawakan lagu-lagu ABBA seperti “Mamma Mia", "Gimme! Gimme! Gimme!", "Money, Money, Money", "Dancing Queen", "Waterloo", dan "Thank You For the Music".

ABBA sendiri merupakan grup musik asal Swedia yang memiliki deretan lagu hit.

Prestasi ABBA yang paling terkenal saat berhasil menjuarai Eurovision Song Contest dengan lagunya yang berjudul "Waterloo".

Lagu itu masuk dalam album Congratulations dan membuat ABBA semakin populer.

(Penulis Revi C. Rantung | Editor Rintan Puspita Sari)

https://www.kompas.com/hype/read/2023/02/12/113539966/berita-foto-momen-westlife-hibur-penonton-di-jakarta

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke