Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Polisi Sebut Video CCTV Rizky Billar Lempar Bola Biliar ke Lesti Kejora Salah Satu Bukti KDRT

Zulpan mengatakan bahwa rekaman CCTV itu merupakan salah satu bukti yang diserahkan oleh Lesti Kejora pada penyidik sebagai bukti pendukung saat melaporkan Rizky Billar.

"Video itu berasal dari korban yang melalui kuasa hukumnya menyampaikan kepada penyidik sebagai salah satu bukti pendukung," kata Zulpan, di Polres Metro Jakarta Selatan, Rabu (12/10/2022).

"Bahwa KDRT yang dialami oleh saudari Lesti Kejora bukan pertama kali. Sudah lebih satu kali, itu salah satu pendukungnya saja," imbuh Zulpan.

Sebagai informasi, hari ini Rabu (12/10/2022) pihak kepolisian telah menaikkan status Rizky Billar dari saksi menjadi tersangka.

Penetapan tersangka ini, kata Zulpan, berdasarkan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi, Lesti Kejora sebagai pelapor, dan hasil visum et repertum Lesti

Sampai saat ini, Billar masih menjalani pemeriksaan di Polres Metro Jakarta Selatan.

Viralnya video rekaman CCTV yang memperlihatkan Rizky Billar melempar bola biliar ke arah Lesti yang berdiri di tepi kolam renang. 

Beruntungnya bola itu tidak mengenai Lesti karena Billar terpeleset, sehingga bola hanya jatuh di tepi kolam. 

Billar dalam rekaman tersebut juga terlihat mengambil sesuatu yang diduga bola biliar yang jatuh dan melemparnya ke dalam kolam renang. 

Diberitakan sebelumnya, Lesti Kejora melaporkan Rizky Billar ke Polres Metro Jakarta Selatan atas kasus dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) pada Rabu (28/9/2022) malam.

Laporan yang dilayangkan ke Polres Metro Jakarta Selatan itu teregister dengan nomor LP/B/2348/IX/2022/POLRES METRO JAKARTA SELATAN/POLDA METRO JAYA.

Menurut dokumen yang diterima Kompas.com, KDRT tersebut terjadi pada Rabu sekitar pukul 02.30 WIB dan 10.00 WIB.

Kejadian itu berawal dari Rizky Billar yang diduga ketahuan selingkuh di belakang Lesti. Lesti kemudian meminta pulang ke rumah orangtuanya.

Saat itulah Billar merasa emosi dan diduga melakukan kekerasan terhadap Lesti berulang kali.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/10/12/205921466/polisi-sebut-video-cctv-rizky-billar-lempar-bola-biliar-ke-lesti-kejora

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke