Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menang Tinju Lawan Winson Reynaldi, El Rumi: Kalau Enggak Kenal Jangan Suka Ngatain

Diakui El Rumi, awalnya dia memang enggan menerima Winson sebagai lawan tinju karena tidak kenal.

"Buka tantangan di IG akhirnya Winson komen di IG-nya (Holywings) minta main," kata El dikutip dari program Pagi Pagi Ambyar Trans TV.

"Awalnya aku juga enggak mau karena kurang tahu dia ini siapa," imbuh El.

Hanya saja setelah membuka tantangan tersebut, El menyebut Winson mulai sering berbicara nyinyir di media sosial.

Padahal saat itu El sama sekali tidak mengenal sosok Winson.

"Sebelum buka tantangan enggak pernah nyinyir, enggak pernah tahu juga, cuma setelah buka tantangan dia mulai nyinyir-nyinyir," kata El.

Namun El mencoba memaklumi tindakan Winson itu sebagai hal yang wajar dilakukan untuk memancing emosi sebelum dia bertanding.

"Dia mulai komen-komen, cuma menurutku itu wajar sih, psywar dalam sebuah fight untuk mancing emosi," ujar El.

"Enak juga enggak banyak ba**t, biar dia aja yang ba**t, (aku) diem doang," imbuh El.

Tindakan Winson itu juga yang kemudian membulatkan tekad El untuk maju melawannya di HSS.

"Itu yang buat aku let's go maju tanding tinju karena dia ngomongnya juga agak nyeleneh juga sih dia," tutur El.

"Perlu dikasih pelajaran. Alhamdulillah kemarin berhasil kasih dia pelajaran, semoga sekarang dia lebih humble," sambungnya.

Atas kemenangannya melawan Winson kemarin, El kemudian memberikan pesan untuk Winson.

"Lebih humble kalau enggak kenal orang, jangan suka ngatain, apalagi kalau enggak tahu orangnya siapa," ucap El.

"Ya kalau suka ngatain akhirnya berantem, kalau kalah kena malunya juga. Sekarang dia menanggung malu," sambung El.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/06/16/080843866/menang-tinju-lawan-winson-reynaldi-el-rumi-kalau-enggak-kenal-jangan-suka

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke