Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Buntut Kim Sae Ron Nyetir dalam Keadaan Mabuk, Ganti Rugi hingga Mundur dari Trolley

Mobil SUV hitam yang dikendarainya menabrak gardu listrik kawasan Cheongdam-Dong, Gangnam, hingga menyebabkan kerusakan.

Tak hanya kerusakan gardu listrik, tetapi bisnis di sekitaran tempat kejadian perkara itu juga ikut terdampak karena kelalaian Kim Sae Ron berkendara.

Buntut dari kelalaiannya itu, Kim Sae Ron harus mengganti kerugian dan nasib drama yang dibintanginya pun terancam.

Kompas.com merangkumnya dari berbagai sumber sebagai berikut.

Ganti rugi perbaikan gardu listrik

Kim Sae Ron telah mengganti biaya perbaikan gardu listrik yang ditabraknya beberapa hari lalu.

Hal itu dikonfirmasi Perusahaan Listrik Korea atau Korea Electric Power Corporation (Kepco), seperti dilansir Allkpop, Senin (23/5/2022).

Menurut Kepco, Kim Sae Ron membayar penuh biaya perbaikan yang mencapai 20 juta Won atau sekitar Rp 232 juta.

Kepco mengatakan, Kim Sae Ron yang pertama kali menawarkan untuk mengganti kerusakan tersebut.

Ganti rugi usaha pelaku bisnis

Meskipun telah membayar biaya perbaikan gardu listrik, Kim Sae Ron masih harus menegosiasikan kesepakatan dengan para pelaku bisnis di wilayah tersebut.

Pasalnya, kerusakan gardu tersebut menyebabkan listrik di wilayah sekitar tersebut mati total.

Hal itu membuat bisnis di sekitar tempat kejadian terpaksa ditutup pada pagi hari karena perbaikan berlangsung selama kurang lebih lima jam.

Namun, ada kemungkinan, ganti rugi tersebut akan ditanggung oleh pihak asuransi.

Statusnya di Hunting Dogs

Di tengah kasus dugaan mengemudi dalam keadaan mabuk, sebenarnya Kim Sae Ron sedang terlibat dalam dua proyek drama, yakni drama SBS, Trolley, dan drama Netflix Hunting Dogs.

Lantas bagaimana nasibnya di dua proyek tersebut?

Salah satu sumber Hunting Dogs mengatakan, Kim Sae Ron tidak akan berpartisipasi lagi dalam syuting.

Sumber tersebut mengatakan bahwa Kim Sae Ron sudah merampungkan syuting semua adegannya.

“Sebagian besar adegan Kim Sae Ron sudah selesai. Saat ini sedang didiskusikan dengan tim produksi apakah bagiannya akan diedit. (Atau dia) masih menjadi pemeran (di Hunting Dogs)," tulis sumber tersebut.

Untuk saat ini, proses syuting disebut berjalan lancar.

"Kami akan segera memberi tahu Anda setelah tanggal rilis (drama) ditetapkan," lanjut sumber itu.

Mundur dari Trolley

Sementara itu, Kim Sae Ron menyatakan mundur dari produksi drama Trolley. Dikutip dari Naver, pihak SBS pun memberi pernyataan.

Syuting drakor Trolley diberitakan akan dimulai dalam waktu dekat. Dramanya sendiri dijadwalkan tayang pada paruh kedua tahun ini.

Kini, pihak produksi sedang mencari pengganti Kim Sae Ron untuk bergabung.

"Kami sedang mendiskusikan casting aktor baru," tutur pihak drama.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/05/24/092506566/buntut-kim-sae-ron-nyetir-dalam-keadaan-mabuk-ganti-rugi-hingga-mundur-dari

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke