Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sinopsis Film Korea Mission: Possible, Segera Tayang di Viu

JAKARTA, KOMPAS.com - Film Korea terbaru Mission: Possible dapat dimasukkan sebagai referensi tontonan Anda yang menggemari genre aksi-komedi.

Digarap oleh Kim Hyun-Joo, film ini direncanakan tayang pada 16 Mei 2021 di Viu.

Cerita bermula dari Yoo Da-Hee (Lee Sun-Bin) yang merupakan agen rahasia Kementerian Keamanan Negara Cina.

Ia dipercaya untuk menyelesaikan sebuah misi terkait penyelundupan senjata yang ada di Korea Selatan.

Untuk menjalankan misi ini, Da-Hee bekerja sama dengan seorang detektif asal Korea Selatan bernama Woo Soo-Han (Kim Young-Kwang).

Keduanya memiliki karakter cukup bertolak belakang karena dibandingkan Da-Hee yang ligat, Soo-Han sendiri memiliki minim pengalaman untuk memecahkan sebuah kasus.

Tanpa diketahui Da-Hee, sebenarnya ia salah mengenal mitra kerjanya di misi ini.

Identitas Soo-Han sendiri tertukar dengan identitas agen yang seharusnya bekerja dengan Da-Hee.

Meski begitu, keduanya tetap menjalankan sikap profesionalitas untuk menyelesaikan kasus ini.

Masalah mulai rumit saat orang yang dapat menjadi kunci penyelesaian misi ini dibunuh.

Hal tersebut mempertaruhkan karir Da-Hee dan Soo-Han yang kini dituduh sebagai tersangka utama.

Apakah misi Da-Hee dapat terselesaikan dengan lancar?

Simak kelucuan Da-Hee dan Soo-Han dalam memecahkan kasus penting ini di film Mission: Possible yang akan tayang secara perdana pada 16 Mei 2021 di Viu.

https://www.kompas.com/hype/read/2021/05/12/191244866/sinopsis-film-korea-mission-possible-segera-tayang-di-viu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke