Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Ide Desain Rumah Bergaya Spanyol yang Sederhana dan Nyaman

Kompas.com - 11/05/2024, 13:35 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Memiliki rumah yang cantik dan nyaman merupakan impian banyak orang. Rumah yang nyaman membuat suasana hati lebih bahagia.

Ada banyak gaya hunian yang memberikan kesan nyaman dan hangat. Salah satunya, rumah bergaya Spanyol

Baca juga: 6 Tren Desain Rumah yang Akan Kembali Populer pada 2024

Rumah bergaya Spanyol biasanya memiliki ciri-ciri, seperti beratap rendah, berwarna putih atau terbuat dari batu, dan memiliki garis sederhana seperti di pedesaan Spanyol.

Dikutip dari Homes and Gardens, Sabtu (11/5/2024), berikut beberapa ide desain rumah bergaya Spanyol yang sederhana dan nyaman. 

Eksterior rumah terbuat dari batu alam

ilustrasi eksterior rumah dari batu alamShutterstock/Allison H. Smith ilustrasi eksterior rumah dari batu alam

Rumah di pemukiman Spanyol biasanya dibangun dengan material bagunan setempat, salah satunya batu alam. Material batu alam membuat bangunan terlihat estetik dan kokoh. 

Sementara itu, Nastassja Bowman, desainer interior dri Kristen Elizabeth Designs, mengatakan bahwa penggunaan material batu pada eksterior rumah bertujuan agar hunian terasa menyatu dengan kondisi alam setempat. 

Baca juga: 10 Ide Desain Rumah ala Villa Bali, Asri dan Nyaman

Tekstur dan pola batu yang tidak seragam membuat rumah terlihat lebih estetik. Detail arsitektur penting lainnya yang perlu diperhatikan yaitu jendela kecil, genteng tanah liat, dan detail jendela serta pintu melengkung. 

Perpaduan elemen-elemen tersebut membuat gaya Spanyol terasa sangat kuat pada hunian tersebut.

Tambahkan hiasan dari besi

Selanjutnya, ide desain rumah bergaya Spanyol yaitu menambah detail hiasan dari besi. Misalnya, membuat kisi-kisi jendela atau besi yang mewah. 

Selain hiasan di luar rumah, hiasan besi juga bisa ditampilkan pada hiasan dinding rumah. Detail dari besi membuat rumah terlihat unik dan menawan.

Baca juga: 10 Ide Desain Rumah Gaya Japandi, Perpaduan Skandinavia dan Jepang

Pasang balok langit-langit rumah dan buat pintu melengkung

Ciri lainnya dari rumah bergaya Spanyol yaitu menggunakan balok kayu di langit-langit rumah dan pintu melengkung. 

Julia Dempster, seorang desainer mengatakan setiap detail pada rumah bergaya Spanyol memiliki daya tarik tersendiri. Selain memasang balok kayu dan pintu melengkung, dinding berwarna putih terang juga menjadi ciri khas rumah Spanyol.

Dinding putih memberikan kesan tenang di dalam ruangan. Dinding berwarna putih cocok dipadukan dengan pola yang rumit dan warna hangat, sehingga membuat rumah terlihat anggun.

Baca juga: Apa Itu Desain Rumah Skandinavia dan Mengapa Digemari?

Buat dapur dari material kayu gelap

Ilustrasi dapur dengan material kayuShutterstock/Artazum Ilustrasi dapur dengan material kayu

Dapur di rumah bergaya Spanyol biasanya banyak menggunakan material alami seperti kayu. Material ini cukup mendominasi ruangan. 

Material kayu bisa digunakan pada lemari dapur, lantai, dan meja dapur. Sedangkan dindingnya dibuat bersih dengan cat warna putih terang. 

Menggunakan ubin terakota

Terakhir, ide desain rumah bergaya Spanyol yaitu menggunakan ubin terakota. Lantai dari material alami ini membuat rumah terasa hangat dan nyaman. 

Selain menggunakan ubin terakota, rumah bergaya Spanyol juga seringkali menggunakan ubin dekoratif yang menambah keindahan rumah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Membersihkan Spatula Kayu dengan Mudah

Cara Membersihkan Spatula Kayu dengan Mudah

Do it your self
5 Sayuran yang Bisa Ditanam di Dalam Ruangan

5 Sayuran yang Bisa Ditanam di Dalam Ruangan

Pets & Garden
5 Warna Cat yang Membuat Dapur Terlihat Mahal

5 Warna Cat yang Membuat Dapur Terlihat Mahal

Decor
5 Kesalahan Menyiram Taman di Musim Kemarau

5 Kesalahan Menyiram Taman di Musim Kemarau

Pets & Garden
7 Warna Cat Terbaik untuk Rumah Bergaya Farmhouse

7 Warna Cat Terbaik untuk Rumah Bergaya Farmhouse

Decor
Cara Memasang Kipas Angin di Langit-langit Rumah

Cara Memasang Kipas Angin di Langit-langit Rumah

Home Appliances
4 Ide Dekorasi Dinding dengan Warna Beige

4 Ide Dekorasi Dinding dengan Warna Beige

Decor
5 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur dengan Minim Cahaya Matahari dan Air

5 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur dengan Minim Cahaya Matahari dan Air

Pets & Garden
6 Cara Menjaga Rumah dari Bahaya Kebakaran

6 Cara Menjaga Rumah dari Bahaya Kebakaran

Housing
4 Cara Merawat Ikan Mas Koki

4 Cara Merawat Ikan Mas Koki

Pets & Garden
Cara Membersihkan Peralatan Stainless Steel dengan Bahan Alami

Cara Membersihkan Peralatan Stainless Steel dengan Bahan Alami

Do it your self
5 Hal yang Boleh Dilakukan Penyewa Rumah

5 Hal yang Boleh Dilakukan Penyewa Rumah

Housing
5 Suara yang Menandakan Adanya Tikus di Rumah, Apa Saja?

5 Suara yang Menandakan Adanya Tikus di Rumah, Apa Saja?

Housing
8 Tanaman Hias dengan Perawatan Minum untuk Kamar Tidur

8 Tanaman Hias dengan Perawatan Minum untuk Kamar Tidur

Pets & Garden
4 Hewan Peliharaan yang Memiliki Harga Fantastis

4 Hewan Peliharaan yang Memiliki Harga Fantastis

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com