Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tanaman yang Cocok Ditanam di Samping Kolam Renang

Kompas.com - 21/11/2023, 19:40 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis

Sumber The Spruce


JAKARTA, KOMPAS.com – Salah satu cara membuat kolam renang terlihat lebih cantik yaitu dengan meletakkan tanaman di tepi kolam.

Tanaman akan membuat suasana kolam renang lebih teduh dan asri. Selain itu, tanaman hijau juga membuat udara terasa lebih segar dan membuat pengalaman berenang lebih menyenangkan seperti berenang di pantai.

Namun, sebelum menanam tanaman di pinggir kolam, kamu perlu mengetahui jenis tanaman yang tepat. Dilansir dari The Spruce, Selasa (21/11/2023), berikut ini tanaman yang cocok ditanam di samping kolam renang.

Baca juga: 5 Tanaman yang Cocok Ditanam di Area Kolam Renang

Kembang sepatu

Ilustrasi kembang sepatu.Shutterstock/Bill Perry Ilustrasi kembang sepatu.

Kembang sepatu merupakan salah satu tanaman bunga yang cocok ditanam di dekat kolam renang. Tanaman ini memiliki tajuk cukup besar dengan bunga cukup besar dan berwarna cerah.

Bunga sepatu akan membuat kolam renang lebih cantik. Namun, perlu diketahui bahwa kembang sepatu merupakan tanaman yang memerlukan banyak air, sehingga kamu perlu memastikan kebutuhan air tercukupi.

Rumput zebra (Miscanthus sinensis 'Zebrinus')

Selain tanaman bunga, rumput zebra juga cocok ditanam di tepi kolam. Rumput hias ini membuat area kolam lebih asri.

Perawatan tanaman ini cukup mudah, sehingga cukup praktis dan hemat. Namun, sebaiknya lakukan pemangkasan dengan rutin agar bentuk rumput tidak terlalu berantakan.

Baca juga: 5 Pohon yang Cocok Ditanam di Area Kolam Renang

Pakis staghorn

Di daerah tropis, tanaman pakis staghorn cocok ditanam di dekat kolam renang. Tanaman ini bisa tumbuh di atas lempengan atau kulit kayu, keranjang gantung, maupun ditempelkan di pohon.

Jika di sekitar kolam renang terdapat dinding taman yang mendapatkan sinar matahari, maka kamu menempelkan bibit pakis di area tersebut.

Giok

Giok atau Crassula ovata juga termasuk tanaman yang cocok ditanam di samping kolam renang. Tanaman hias ini cukup populer dan tidak membutuhkan banyak perawatan karena tergolong sebagai tanaman liar.

Ilustrasi tanaman giok.Shutterstock/Marina Kaiser Ilustrasi tanaman giok.

Tanaman giok memiliki bentuk daun yang unik dan cukup tebal seperti dipenuhi air. Selain membuat tampilan lebih cantik, tanaman giok juga bisa membuat area sekitar kolam terasa lebih teduh.

Baca juga: 6 Tanaman yang Cocok Diletakkan di Tepi Kolam Renang

Papirus mesir (Cyperus papyrus)

Tanaman Cyperus papyrus termasuk tanaman hias yang bisa ditanam dekat kolam karena menyukai area yang berair. Tanaman ini juga bisa ditanam di tanah liat yang lembap.

Menanam papirus mesir di dekat kolam akan memberikan suasana subur dan sejuk. Warna hijau dan bentuk daun yang unik juga bisa membuat kolam terlihat lebih estetik.

Itulah beberapa jenis tanaman yang cocok ditanam di dekat kolam renang. Dengan perawatan yang tepat, tanaman tersebut bisa tumbuh dengan baik dan membuat kolam renang terlihat lebih cantik dan asri.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Cara Meningkatkan Pencahayaan Alami di Dalam Rumah

6 Cara Meningkatkan Pencahayaan Alami di Dalam Rumah

Housing
Cara Membersihkan Cobek dan Ulekan Batu dengan Benar

Cara Membersihkan Cobek dan Ulekan Batu dengan Benar

Do it your self
6 Cara Membuat Kamar Tidur Kedap Suara, Bikin Istirahat Jadi Tenang

6 Cara Membuat Kamar Tidur Kedap Suara, Bikin Istirahat Jadi Tenang

Do it your self
Tips Menata Ruangan yang Paling Sering Digunakan

Tips Menata Ruangan yang Paling Sering Digunakan

Housing
Cara Membersihkan Tanaman Hias agar Tumbuh Cantik

Cara Membersihkan Tanaman Hias agar Tumbuh Cantik

Pets & Garden
5 Cara Membersihkan Wajan Stainless Steel yang Gosong

5 Cara Membersihkan Wajan Stainless Steel yang Gosong

Do it your self
Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Pets & Garden
Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Home Appliances
4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

Do it your self
7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

Housing
4 Barang yang Seharusnya Tidak Diletakkan di Beranda Rumah

4 Barang yang Seharusnya Tidak Diletakkan di Beranda Rumah

Decor
Cara Mengatasi Noda Air Sadah pada Pakaian

Cara Mengatasi Noda Air Sadah pada Pakaian

Housing
Cara Menanam dan Merawat Bunga Matahari di Tanah dan Pot

Cara Menanam dan Merawat Bunga Matahari di Tanah dan Pot

Pets & Garden
6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

Housing
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com