Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/09/2023, 14:27 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu masalah yang sering muncul di kloset kamar mandi yaitu kloset bocor. Biasanya, kebocoran ini akan terlihat di pagi hari, yakni saat kloset belum dipakai namun area sekitar kloset basah hingga terdapat air yang menggenang.

Selain ditemukan rembesan air, kloset yang bocor juga bisa menimbulkan aroma tidak sedap. Jika tidak segera diperbaiki, kondisi tersebut akan semakin parah.

Namun, untuk memperbaiki kloset yang bocor, Anda harus mengetahui penyebabnya terlebih dahulu. Dengan demikian, Anda bisa memilih metode perbaikan yang paling tepat.

Baca juga: Simak, Ini Tips Memilih Kloset untuk Kamar Mandi

Lantas, apa sebenarnya penyebab kloset bocor? Dilansir dari Build With Ferguson, Senin (4/9/2023), berikut ini penjelasan selengkapnya.

Kerusakan pada flapper

Flapper adalah bagian karat atau plastik bersegel yang berfungsi untuk menahan air dalam tangki dan pembatas antara tangki dengan mangkuk kloset. Flapper bisa mengalami kerusakan seperti melengkung, retak, hingga patah.

Ilustrasi kloset duduk bocor di bawah, kloset duduk merembes. SHUTTERSTOCK/CUNAPLUS Ilustrasi kloset duduk bocor di bawah, kloset duduk merembes.

Hal ini membuat air bocor dari tangki ke dalam mangkuk, sehingga menimbulkan suara tetesan yang cukup mengganggu. Kebocoran ini seringkali tidak disadari oleh pemilik, hingga akhirnya menyebabkan kerusakan lebih besar.

Jika melihat tanda-tanda adanya kerusakan pada flapper, segera cek kondisi kloset. Kemudian, ganti flapper dengan yang baru agar kloset tidak bocor.

Saluran air dalam kloset retak

Secara normal, air akan mengalir ke tangki kloset lewat saluran air. Apabila berfungsi dengan baik, saluran tersebut memiliki sistem penutup yang mencegah udara masuk dan air merembes keluar.

Baca juga: 4 Penyebab Kloset Meluap dan Cara Mengatasinya

Akan tetapi, seiring berjalannya waktu, tekanan air akan tinggi dan menyebabkan saluran air retak. Jika tidak segera diperbaiki, retakan tersebut akan semakin besar hingga menyebabkan genangan air.

Untuk memperbaiki masalah tersebut, mungkin Anda membutuhkan bantuan tukang ledeng. Namun, jika ingin memperbaikinya sendiri, Anda bisa membuka saluran tersebut.

Kemudian, dilapisi dengan selotip dan pasangkan kembali dengan aman. Pelepasan dan pemasangan saluran tersebut harus hati-hati agar tidak menyebabkan kerusakan lain.

Tangki kloset rusak

Penyebab kloset bocor lainnya yaitu adanya kerusakan pada tangki. Kerusakan pada tangki bisa diakibatkan adanya retakan atau pecah.

Untuk memperbaikinya, Anda bisa menggunakan pelapis khusus untuk menghentikan kebocoran Jika kebocoran masih terus berlangsung, sebaiknya ganti kloset dengan yang baru.

Baca juga: Jangan Abai, Ini 5 Penyebab Kloset Terus Mampet

Pelampung tidak berfungsi dengan baik

Air akan berhenti mengalir ke tangki saat mencapai tingkat tertentu. Bagian yang menghentikan aliran ini dikenal dengan nama pelampung.

Bagian ini berfungsi memantau ketinggian air dan mematikan pasian air saat mencapai titik tertentu. Jika toilet Anda meluap, kemungkinan pelampung tersebut tidak berfungsi dengan baik.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Cara Membuat Kamar Tidur Kedap Suara, Bikin Istirahat Jadi Tenang

6 Cara Membuat Kamar Tidur Kedap Suara, Bikin Istirahat Jadi Tenang

Do it your self
Tips Menata Ruangan yang Paling Sering Digunakan

Tips Menata Ruangan yang Paling Sering Digunakan

Housing
Cara Membersihkan Tanaman Hias agar Tumbuh Cantik

Cara Membersihkan Tanaman Hias agar Tumbuh Cantik

Pets & Garden
5 Cara Membersihkan Wajan Stainless Steel yang Gosong

5 Cara Membersihkan Wajan Stainless Steel yang Gosong

Do it your self
Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Cara Menanam Tanaman Herbal di Pot agar Tumbuh Subur

Pets & Garden
Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Cara Membersihkan Dispenser Air, Bebas Lumut dan Bau

Home Appliances
4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

4 Hama Serangga Penyebab Daun Kemangi Berlubang dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

3 Cara Menghilangkan Noda Stabilo dari Pakaian

Do it your self
7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

7 Cara Membasmi Lalat Buah dari Rumah

Housing
4 Barang yang Seharusnya Tidak Diletakkan di Beranda Rumah

4 Barang yang Seharusnya Tidak Diletakkan di Beranda Rumah

Decor
Cara Mengatasi Noda Air Sadah pada Pakaian

Cara Mengatasi Noda Air Sadah pada Pakaian

Housing
Cara Menanam dan Merawat Bunga Matahari di Tanah dan Pot

Cara Menanam dan Merawat Bunga Matahari di Tanah dan Pot

Pets & Garden
6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

6 Cara Menghilangkan Bau Bangkai Tikus dari Rumah

Housing
5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

5 Penyebab Daun Tanaman Anggrek Menguning dan Cara Mengatasinya

Pets & Garden
6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

6 Cara Memanfaatkan Pakaian Bekas untuk Keperluan Lain

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com