Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Membersihkan Udara Dalam Ruangan Secara Alami

Kompas.com - 13/11/2022, 15:50 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Memiliki udara yang bersih di dalam ruangan rumah mungkin menjadi hal yang kamu inginkan.

Tapi, untuk mencapai keinginan tersebut, ada beragam hal yang harus dilakukan sehingga udara di dalam ruangan benar-benar bersih.

Terkait dengan membersihkan udara dalam ruangan, hal bisa dilakukan secara alami sehingga prosesnya jauh lebih baik.

Baca juga: 4 Cara Membuat Sirkulasi Udara di Rumah Lebih Sehat

Dilansir dari Times of India, Minggu (13/11/2022), berikut ini adalah cara membersihkan udara dalam ruangan secara alami.

Ilustrasi ruang keluarga bernuasa putih, ilustrasi ruang tamu terbuka.SHUTTERSTOCK/2M media Ilustrasi ruang keluarga bernuasa putih, ilustrasi ruang tamu terbuka.
Tingkatkan ventilasi

Jangan hentikan aliran dan sirkulasi udara di dalam ruangan. Sebab, udara yang tersendat memberikan bau lembap ke ruangan.

Simpan tempat sepatu di luar ruangan

Selain terhindar dari bau dan kotor, menyimpan tempat sepatu di luar ruangan juga memengaruhi udara di dalam ruangan jadi lebih bersih.

Hanya dengan menyimpan sepatu di luar ruangan rumah, kamu akan mengurangi risiko terkena infeksi lebih dari 50 persen.

Baca juga: Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap dari Rak Sepatu

Gunakan lampu kristal garam (crystal salt lamp)

Crystal salt lamp atau lampu kristal garam dikenal untuk memurnikan udara di dalam ruangan.

Lampu kristal garam menghambat pertumbuhan dan penyebaran patogen di udara dan menjaganya tetap bersih.

Manfaatkan arang aktif

Ilustrasi arang aktif berbentuk bubuk. SHUTTERSTOCK/INDIAN CREATIONS Ilustrasi arang aktif berbentuk bubuk.

Arang aktif (activated charcoal) memberikan kesegaran yang menyenangkan pada udara dalam ruangan dengan menghilangkan bau dan mengurangi kelembapan.

Letakkan tanaman dalam ruangan

Baca juga: 5 Tanaman Dalam Ruangan Ini Bisa Memurnikan Udara dan Hilangkan Racun

Tanaman dalam ruangan seperti lili perdamaian dan lidah buaya mampu membersihkan udara dari unsur-unsur berbahaya, seperti formaldehida dan karbon dioksida.

Pakai minyak esensial

Minyak atsiri atau minyak esensial, seperti minyak pepermin, kayu putih, dan lainnya memiliki aroma alami yang menyenangkan.

Selain itu, minyak esensial juga memiliki efek terapeutik pada tubuh dan pikiran.

Tetap alami

Jika ingin menjaga udara dalam ruangan tetap segar dan bersih, coba gunakan produk alami daripada produk berbahan plastik dan bahan kimia.

Bersihkan peralatan elektronik

Baca juga: Awas, 5 Hal Buruk ini Dapat Terjadi Akibat Jarang Mencuci AC

Peralatan elektronik yang diletakkan di dalam ruangan, seperti AC, kipas angin, dan sebagainya harus dibersihkan secara berkala untuk menjaga kualitas udara.

Rawat hewan peliharaanmu

Jika kamu memiliki hewan peliharaan, jaga dia agar tetap bersih dan terawat. Berbagi ruang dengan hewan peliharaan yang tidak bersih merupakan undangan terbuka bagi kuman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com