Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Catat, Ini Waktu Terbaik Membersihkan Setiap Barang di Rumah

Kompas.com - 08/11/2022, 21:54 WIB
Nabilla Ramadhian,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Sumber NBC News

JAKARTA, KOMPAS.com – Saat membersihkan rumah, beberapa orang akan membersihkan semua perabot sebagai efisiensi.

Walhasil, benda yang mungkin terlihat masih bersih pun tetap akan dibersihkan bersamaan dengan benda lain.

Baca juga: 5 Cara Menggunakan Pemutih untuk Membersihkan Kamar Mandi 

Padahal, beberapa benda di dalam rumah tidak perlu dibersihkan secara serentak lantaran setiap barang memiliki waktu pembersihan masing.

Nah, berikut waktu pembersihan setiap barang di rumah dilansir dari NBC News, Selasa (8/11/2022).

Seprai

Ilustrasi seprai warna coklat. SHUTTERSTOCK/NEW AFRICA Ilustrasi seprai warna coklat.

Seprai sebaiknya dicuci seminggu sekali atau  dua kali dalam sepekan. Sebagian besar bakteri pada seprai berasal dari lingkungan seperti debu, bakteri dan jamur, kulit mati, dan minyak tubuh serta keringat yang terkelupas saat tidur.

Kotoran-kotoran ini bisa menempel pada seprai dan kulit, yang akhirnya menyebabkan jerawat serta ketombe. 

Baca juga: 7 Kesalahan Dekorasi yang Membuat Kamar Tidur Tampak Kecil

Wastafel

Wastafel kamar mandi maupun dapur harus dibersihkan setiap hari. Meski terlihat bersih ini bisa menjadi sangat kotor.

Microbiologist di University of Guelph, Kanada, Jason Tetro, mengatakan wastafel kamar mandi menumpuk kotoran dari kegiatan manusia  seperti mencuci tangan. 

Selain itu, bakteri dari makanan seperti E.Coli dan Salmonella juga dapat mencemari wastafel dapur, terutama jika digunakan untuk mengolah daging mentah. Saat air terciprat kembali ke tangan, itu dapat membuat tangan terkontaminasi.

Karena itu, bersihkan wastafel setiap hari demi terbebas dari kuman serta menjaga kesehatan. 

Baca juga: Cara Membersihkan Tangki Kloset Duduk dengan Cuka Putih

Karpet dan lantai

Ilustrasi karpet, ilustrasi karpet Persia.SHUTTERSTOCK / Artazum Ilustrasi karpet, ilustrasi karpet Persia.

Karpet dan lantai perlu dibersihkan satu hingga dua pekan. Untuk karpet, bersihkan menggunakan penyedot debu setiap pekan atau lebih sering jika memelihara hewan guna mencegah debu, kotoran, dan alergen menumpuk.

Untuk lantai, sapu dan pel setiap beberapa minggu sekali. Namun, untuk area yang cenderung lebih mudah kotor seperti dapur, bersihkan sedikit lebih sering karena bakteri makanan dapat menyebar.

Handuk mandi

Handuk mandi bisa dipenuhi bakteri, termasuk staph dan feses. Handuk yang disimpan dalam keadaan tidak benar-benar kering bisa membuat bakteri tumbuh. Selain itu, jamur penyebab ketombe juga bisa tumbuh di handuk.

Ahli kebersihan sekaligus penulis buku Simply Clean dan The Organically Clean Home, Becky Rapinchuk, menyarankan mencuci handuk mandi setiap dua hari sekali.

Baca juga: Cegah Karat dan Debu, Manfaatkan Wax Mobil untuk 5 Barang Ini di Rumah

Serbet

Untuk serbet, benda ini dapat mengumpulkan bakteri setiap kali kamu memasak dan mencuci tangan. Tetro menyarankan mencuci serbet setiap pekan.

Akan tetapi, jika serbet baru digunakan untuk mengolah daging mentah, segera mencucinya. 

Spons pencuci piring

Ilustrasi sponsPIXABAY/HANS BRAXMEIER Ilustrasi spons

Spons pencuci piring perlu dicuci setiap beberapa hari. Spons bisa menjadi sangat kotor dengan miliaran bakteri di setiap inci persegi. Sebagian besar bakteri memang tidak berbahaya, tetapi sebaiknya tetap mencuci spons cuci piring.

Baca juga: 6 Benda di Rumah yang Sering Lupa Dibersihkan Secara Rutin

Kenop pintu

Kenop atau gagang pintu di beberapa ruangan sebaiknya dbersihkan setiap seminggu sekali.

Rapinchuk mengungkapkan, kenop pintu dapat mengumpulkan banyak bakteri. Namun, tidak perlu mengelapnya terlalu sering.

Akan tetapi, kenop pintu kamar mandi dan dapur cenderung menangkap lebih banyak bakteri. Karena itu, perlu mendisinfeksinya setidaknya seminggu sekali, terutama jika ada anggota keluarga yang sedang sakit di rumah

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com