Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Fakta Kura-kura Darat yang Perlu Diketahui Sebelum Memeliharanya

Kompas.com - 21/07/2022, 15:27 WIB
Nabilla Ramadhian,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.comKura-kura terbagi dalam dua jenis, yakni kura-kura air dan kura-kura darat. Keduanya sama-sama bisa dipelihara meski habitatnya berbeda. 

Untuk kura-kura darat, misalnya, hidup di darat. Namun, bisa masuk ke air jika ingin minum atau membasahi tubuhnya.

Baca juga: Jangan Keliru, Ini Perbedaan Kura-kura Air dan Kura-kura Darat

Namun, kura-kura darat memiliki bentuk tempurung yang berbeda dari kura-kura air. Kura-kura darat memiliki tempurung yang mirip setengah bola atau berbentuk kubah sehingga lebih melengkung.

Nah, jika tertarik memelihara kura-kura darat, ada beberapa fakta menarik yang perlu diketahui agar bisa memberi kebutuhan yang sesuai dan menghindari kesalahan seperti berikut ini. 

Baca juga: 5 Hewan Eksotis yang Cocok Dipelihara di Apartemen

Kura-kura darat berbeda dengan kura-kura air

Ilustrasi kura-kura.SHUTTERSTOCK / My Good Images Ilustrasi kura-kura.

Dikutip dari Mental Floss, Kamis (21/7/2022), kura-kura (turtle) mengacu pada reptil bercangkang apa pun yang termasuk dalam ordo Chelonii.

Namun, kura-kura (tortoise) lebih spesifik mengacu pada kura-kura darat, kecuali untuk kura-kura kotak (box turtle)—kura-kura asal Amerika Utara yang merupakan anggota dari keluarga kura-kura air (Emydidae).

Kura-kura darat biasanya herbivora dan tidak bisa berenang. Satu cara mudah membedakan kura-kura darat dan air adalah bentuk kaki dan cangkang. 

Kura-kura darat memiliki kaki yang gemuk seperti kaki gajah serta cangkang berbentuk kubah dan lebih berat.

Sedangkan kyra-kura air memiliki sirip atau kaki berselaput dengan cakar panjang serta cangkangnya lebih rata dan ramping.

Baca juga: Pertimbangkan 5 Hal Ini Sebelum Memelihara Kura-kura

Sekelompok kura-kura darat disebut creep

Sekelompok kura-kura darat disebut dengan creep. tapi ini jarang terlihat lantaran kura-kura adalah hewan penyendiri. Beberapa induk kura-kura darat sangat melindungi sarangnya, tetapi tidak merawat anaknya setelah menetas.

Menginspirasi militer Romawi kuno

Kura-kura jenis Sulcata berasal dari Gunung Sahara yang ada di penangkaran Nyandu Orto Turtle Palembang, Sumatera Selatan, Sabtu (27/3/2021). Penangkaran ini sengaja dibuat oleh Andre Salim sebagai peternakan untuk mengembang biakan kura-kura asal Afrika. Kura-kura ini pun dijual seharga Rp 1,3 juta untuk ukuran 5cm.KOMPAS.com/ AJI YK PUTRA Kura-kura jenis Sulcata berasal dari Gunung Sahara yang ada di penangkaran Nyandu Orto Turtle Palembang, Sumatera Selatan, Sabtu (27/3/2021). Penangkaran ini sengaja dibuat oleh Andre Salim sebagai peternakan untuk mengembang biakan kura-kura asal Afrika. Kura-kura ini pun dijual seharga Rp 1,3 juta untuk ukuran 5cm.

Selama pengepungan, militer Romawi kuno akan membentuk formasi testudo. Formasi ini diberi nama berdasarkan nama latin untuk kura-kura darat.

Para pasukan akan membentuk barisan dan memegang perisai di depan atau atas kepala untuk melindungi unit sepenuhnya. 

Baca juga: 5 Jenis Reptil Amfibi yang Cocok Jadi Hewan Peliharaan Anak-anak

Memiliki eksoskeleton dan endoskeleton

Kura-kura darat adalah hewan unik lantaran memiliki eksoskeleton (kerangka luar pelindung tubuh) dan endoskeleton (kerangka internal). 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Membuat Perangkap Lalat Menggunakan Botol Bekas

Cara Membuat Perangkap Lalat Menggunakan Botol Bekas

Do it your self
Cara Menghilangkan Noda Makeup di Pakaian

Cara Menghilangkan Noda Makeup di Pakaian

Do it your self
Cara Memperbanyak Tanaman Lavender, Bisa dengan Stek Batang

Cara Memperbanyak Tanaman Lavender, Bisa dengan Stek Batang

Pets & Garden
Cara Mencuci Jaket Kulit dengan Benar

Cara Mencuci Jaket Kulit dengan Benar

Do it your self
Belanja Ikan Hias di Pameran Nusatic 2024, Bisa Bawa Anabul

Belanja Ikan Hias di Pameran Nusatic 2024, Bisa Bawa Anabul

Pets & Garden
Cara Membuat Kompos dari Sampah Dapur, Bisa Dilakukan di Rumah

Cara Membuat Kompos dari Sampah Dapur, Bisa Dilakukan di Rumah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Debu di Ventilasi Udara dengan Mudah

Cara Membersihkan Debu di Ventilasi Udara dengan Mudah

Do it your self
6 Tanaman Berwarna Gelap yang Dapat Ditanam di Rumah

6 Tanaman Berwarna Gelap yang Dapat Ditanam di Rumah

Pets & Garden
6 Ide Desain Dapur yang Tak Lekang oleh Zaman

6 Ide Desain Dapur yang Tak Lekang oleh Zaman

Decor
11 Makanan yang Tidak Boleh Disimpan di Kulkas, Ini Alasannya

11 Makanan yang Tidak Boleh Disimpan di Kulkas, Ini Alasannya

Housing
Cara Menyimpan Madu agar Tetap Segar dan Tahan Lama

Cara Menyimpan Madu agar Tetap Segar dan Tahan Lama

Do it your self
4 Penyebab Air Keran Bau Tak Sedap, Apa Saja?

4 Penyebab Air Keran Bau Tak Sedap, Apa Saja?

Housing
Simak, Cara agar Lantai Kayu Tidak Dimakan Rayap

Simak, Cara agar Lantai Kayu Tidak Dimakan Rayap

Housing
7 Manfaat Menggunakan Lantai Kayu di Rumah

7 Manfaat Menggunakan Lantai Kayu di Rumah

Housing
5 Cara Membasmi Kutu Daun pada Tanaman Hias di Rumah

5 Cara Membasmi Kutu Daun pada Tanaman Hias di Rumah

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com