Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Senormal Luncurkan Fruit & Vegie Wash, Pembersih Tablet untuk Buah

Kompas.com - 08/04/2022, 19:57 WIB
Aniza Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menjaga kesehatan di tengah pandemi Covid-19 kini menjadi hal paling penting.

Hal ini pula yang mendasari Senormal, produk UMKM bernama, meluncurkan produk pembersih terbarunya, Senormal Fruit & Vegie Wash, berkolaborasi dengan penyanyi Andien Aisah. 

Baca juga: 5 Bahan Kimia yang Perlu Dihindari dari Produk Pembersih

Produk pembersih ini berbentuk tablet effervescent inovatif pertama di Indonesia. Peluncuran ini juga bersamaan dengan hampers dari berbagai macam kebutuhan kebersihan rumah

Andien dan Senormal memiliki visi sama, yakni responsible living, sustainability, dan peduli lingkungan bisa menjadi gaya hidup baru serta mudah diadaptasi semua orang Indonesia.

Bagi Andien dan keluarga, definisi rumah tidak hanya berhenti di batas halaman. Rumah merupakan alam raya yang menghidupi manusia tanpa pamrih.

"Karena itulah mengapa kami selalu mencoba mengambil langkah kecil dan memberi contoh dalam menjaga alam," ungkap Andien dalam keterangan resmi tertulisnya, Jumat (8/4/2022).  

Baca juga: Mengenal Cuka Pembersih, dari Manfaat hingga Cara Menggunakannya

Produk pembersih buah berbentuk tablet

Andien menggunakan produk senormal Fruit & Vegie Wash Andien menggunakan produk senormal Fruit & Vegie Wash
Devi, pendiri Senormal sekaligus ibu rumah tangga menjelaskan, Senormal ada untuk menyeimbangkan keamanan dan efektivitas produk pembersih rumah tangga dengan menggunakan formula yang aman bagi semua keluarga serta bumi.

"Tablet effervescent ajaib kami menciptakan cara bebersih yang hemat tempat, ringkas, dan aman untuk anak dan hewan peliharaan. Bentuk packaging didesain lucu dan estetik sehingga menarik perhatian, terlebih produk kami tanpa plastik sekali pakai, jadi ramah lingkungan."

Mengenai kolaborasi ini, Andien mengatakan ia senang dengan produk Senormal dan ingin banyak orang tahu solusi yang relatif baru ini. 

Baca juga: 5 Cara Membuat Produk Pembersih Noda Karat dengan Bahan-bahan Alami

"Aku senang sekali bisa sharing sesuatu positif dan membawa perbincangan segar untuk masyarakat," imbuh Andien. 

Andien berharap, produk ini tidak hanya berguna untuk dirinya dan keluarganya, tapi juga semua keluarga di Indonesia.

“Senang bisa mendukung produk anak bangsa yang inovasinya lahir dari Pandemi. Dari seorang ibu muda yang mencari solusi dari problemnya sendiri.”

Dimulai dari Agustus 2021, produk Senormal diracik sendiri di rumah dengan cetakan es batu oleh tim riset yang terdiri atas lulusan teknik Kimia UI dan ITB. 

Baca juga: 6 Fakta Menarik Baking Soda Sebagai Pembersih Karpet

Berbeda dengan pembersih kebanyakan berjenis cair, Senormal adalah produk pembersih berbentuk tablet pertama di Indonesia dan menggunakan bahan aktif yang organik.

Senormal Fruit & Veggie Wash berisi formula yang berfungsi membersihkan kotoran,
bakteri, kuman, serta pestisida yang menempel pada permukaan buah. 

Selain itu, produk pembersih buah ini tanpa wewangian dan after taste. Produk Senormal sudah dapat dibeli mulai 7 Maret 2022. 

Baca juga: 4 Cara Menggunakan Krim Tartar Sebagai Produk Pembersih

Tim Senormal berharap dapat mengurangi konsumsi plastik dan menciptakan lingkungan keberlanjutan yang lebih baik untuk keluarga. Kelebihan lainnya, produk ini tidak berat untuk dibawa kemana-mana dan hemat tempat. 

Dengan menggunakan produk Senormal, tidak ada lagi pouch plastik pembersih cair
berliter-liter menumpuk di lemari. Sebab, 12 tablet senormal yang sebesar permen bisa digunakan untuk satu tahun.

Paling penting adalah produk ini aman untuk lingkungan karena tanpa plastik sekali pakai pada kemasannya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Kesalahan Menyiram Taman di Musim Kemarau

5 Kesalahan Menyiram Taman di Musim Kemarau

Pets & Garden
7 Warna Cat Terbaik untuk Rumah Bergaya Farmhouse

7 Warna Cat Terbaik untuk Rumah Bergaya Farmhouse

Decor
Cara Memasang Kipas Angin di Langit-langit Rumah

Cara Memasang Kipas Angin di Langit-langit Rumah

Home Appliances
4 Ide Dekorasi Dinding dengan Warna Beige

4 Ide Dekorasi Dinding dengan Warna Beige

Decor
5 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur dengan Minim Cahaya Matahari dan Air

5 Tanaman Hias yang Tumbuh Subur dengan Minim Cahaya Matahari dan Air

Pets & Garden
6 Cara Menjaga Rumah dari Bahaya Kebakaran

6 Cara Menjaga Rumah dari Bahaya Kebakaran

Housing
4 Cara Merawat Ikan Mas Koki

4 Cara Merawat Ikan Mas Koki

Pets & Garden
Cara Membersihkan Peralatan Stainless Steel dengan Bahan Alami

Cara Membersihkan Peralatan Stainless Steel dengan Bahan Alami

Do it your self
5 Hal yang Boleh Dilakukan Penyewa Rumah

5 Hal yang Boleh Dilakukan Penyewa Rumah

Housing
5 Suara yang Menandakan Adanya Tikus di Rumah, Apa Saja?

5 Suara yang Menandakan Adanya Tikus di Rumah, Apa Saja?

Housing
8 Tanaman Hias dengan Perawatan Minum untuk Kamar Tidur

8 Tanaman Hias dengan Perawatan Minum untuk Kamar Tidur

Pets & Garden
4 Hewan Peliharaan yang Memiliki Harga Fantastis

4 Hewan Peliharaan yang Memiliki Harga Fantastis

Pets & Garden
Cara Membersihkan Bagian Dalam dan Luar Pintu Oven Kaca

Cara Membersihkan Bagian Dalam dan Luar Pintu Oven Kaca

Home Appliances
5 Hal yang Dapat Menarik Nyamuk Muncul di Halaman Rumah

5 Hal yang Dapat Menarik Nyamuk Muncul di Halaman Rumah

Pets & Garden
10 Perilaku Manusia yang Tidak Disukai Kucing

10 Perilaku Manusia yang Tidak Disukai Kucing

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com