Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Plafon dan Lantai Kayu Berjamur? Ini Cara Membersihkannya

Kompas.com - 27/03/2022, 22:08 WIB
Nabilla Ramadhian,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Lingkungan yang lembap merupakan tempat ideal bagi jamur untuk tumbuh dan berkembang. Tak heran, material kayu lebih mudah menjadi tempat bagi jamur untuk hidup lantaran secara alami menyerap dan menahan air. 

Jamur tidak hanya memperburuk tampilan rumah, tapi juga dapat meninggalkan bau tidak sedap dan tidak baik bagi kesehatan karena sporanya dapat masuk ke paru-paru.

Baca juga: Cara Membuat Rak Sepatu dari Kerat Kayu Bekas Buah

Ilustrasi kamar tidur, ilustrasi plafon kayu, ilustrasi lantai kayu.SHUTTERSTOCK / ImageFlow Ilustrasi kamar tidur, ilustrasi plafon kayu, ilustrasi lantai kayu.

Dengan demikian, menjaga material kayu yang ada di dalam rumah—seperti plafon dan lantai kayu—bebas dari jamur merupakan hal penting.

Apabila plafon dan lantai kayu terlanjur berjamur, ada cara membersihkannya seperti dikutip dari Oh So Spotless, Minggu (27/3/2022). 

Baca juga: Mudah, Ini 3 Cara Membersihkan Bulu Anjing Peliharaan pada Lantai Kayu

Cara membersihkan jamur dari plafon dan lantai kayu

Sebelum mulai membersihkan jamur yang muncul pada plafon dan lantai kayu, kamu perlu mengidentifikasi dulu sumber jamurnya.

Artinya, kamu perlu memeriksa tanda-tanda yang menunjukkan kerusakan air seperti kebocoran yang menjadi penyebab jamur tumbuh.

Kemudian, gunakan perlengkapan pelindung seperti masker dan sarung tangan karet supaya spora jamur tidak terhirup. Setelah itu, bereskan semua perabotan di dalam ruangan yang memiliki plafon dan lantai kayunya berjamur guna memudahkan proses pembersihan.

Baca juga: 5 Cara agar Talenan Kayu Tetap Segar dan Bersih

Ilustrasi ruangan, ilustrasi plafon kayu, ilustrasi lantai kayu.SHUTTERSTOCK / ImageFlow Ilustrasi ruangan, ilustrasi plafon kayu, ilustrasi lantai kayu.

Siapkan botol semprotan berisi cuka, sabun cuci piring, dan air, lalu aduk hingga campurannya merata, dan semprot campuran pada area berjamur.

Diamkan selama 10 menit dan seka menggunakan kain bersih. Cara ini akan membunuh jamur hidup sebelum menyebar ke titik lain.

Pastikan menyeka area tersebut dengan kain bersih dan basah setelah jamur hilang agar sisa campuran pembersih yang masih menempel ikut hilang.

Baca juga: Kenali 7 Jenis Kayu Terbaik untuk Dijadikan Furnitur

Setelah semua jamur dibasmi, masukkan kembali semua furnitur yang sebelumnya dikeluarkan. Periksa kembali area berjamur beberapa minggu ke depan untuk memastikan jamur tidak muncul kembali.

Apabila jamur terlanjur menembus plafon dan lantai kayu, cobalah bersihkan menggunakan hidrogen peroksida atau larutan kimia profesional.

Biarkan larutan tersebut meresap ke area kayu yang terkena selama beberapa menit, lalu gosok dengan sikat berbulu keras.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Bunga yang Cocok Ditanam pada Musim Panas

6 Bunga yang Cocok Ditanam pada Musim Panas

Pets & Garden
Catat, Ini 5 Tips Meningkatkan Keamanan Rumah

Catat, Ini 5 Tips Meningkatkan Keamanan Rumah

Housing
Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap di Mesin Cuci

Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap di Mesin Cuci

Do it your self
Gejala, Penyebab, dan Cara Mengobati Kucing Cacingan

Gejala, Penyebab, dan Cara Mengobati Kucing Cacingan

Pets & Garden
6 Cara Menghias Rak Buku agar Terlihat Lebih Menarik

6 Cara Menghias Rak Buku agar Terlihat Lebih Menarik

Decor
Cara Membersihkan Noda Air di Permukaan Kayu, Bisa Pakai Mayones

Cara Membersihkan Noda Air di Permukaan Kayu, Bisa Pakai Mayones

Do it your self
Cara Membersihkan Humidifier untuk Mencegah Jamur dan Bakteri

Cara Membersihkan Humidifier untuk Mencegah Jamur dan Bakteri

Do it your self
Cara Memangkas Bunga Mawar dengan Benar

Cara Memangkas Bunga Mawar dengan Benar

Pets & Garden
Cara Memanfaatkan Bunga dari Taman untuk Dekorasi Rumah

Cara Memanfaatkan Bunga dari Taman untuk Dekorasi Rumah

Pets & Garden
Cara Menghilangkan Noda Slime pada Pakaian

Cara Menghilangkan Noda Slime pada Pakaian

Do it your self
5 Cara Menanam Bawang Putih di Pot

5 Cara Menanam Bawang Putih di Pot

Pets & Garden
8 Tanaman Hias yang Cocok Diletakkan di Kamar Tidur

8 Tanaman Hias yang Cocok Diletakkan di Kamar Tidur

Pets & Garden
5 Bau yang Menandakan Adanya Tikus di Rumah, Segera Singkirkan

5 Bau yang Menandakan Adanya Tikus di Rumah, Segera Singkirkan

Housing
5 Cara Menyingkirkan Siput dari Kebun

5 Cara Menyingkirkan Siput dari Kebun

Pets & Garden
4 Cara Merawat Pohon Uang agar Tumbuh Subur dan Sehat

4 Cara Merawat Pohon Uang agar Tumbuh Subur dan Sehat

Pets & Garden
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com