Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Membasmi Hama Ulat Tanaman dengan Sabun Cuci Piring

Kompas.com - 16/02/2022, 14:05 WIB
Lolita Valda Claudia

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Salah satu jenis hama yang seringkali menyerang daun tanaman adalah hama ulat. Beberapa jenisnya ialah ulat grayak, ulat daun dan masih banyak lagi.

Keberadaan hama ulat ini dapat menyebabkan tanaman tidak berkembang dengan baik bahkan gagal panen. Ia akan memakan daun tanaman sehingga daun menjadi bolong bahkan habis termakan.

Baca juga: Perhatikan, Ini Hama yang Sering Menyerang Pohon Lemon dan Solusinya

Namun kamu tidak perlu khawatir jika kebunmu terserang hama ulat. Kamu bisa membasmi hama ulat pada tanaman dengan cara sederhana serta dengan bahan-bahan yang ada di rumah yaitu menggunakan larutan sabun.

Melansir dari kanal Youtube Tanaman Rumah, Rabu (16/2/2022) larutan sabun ini bisa diaplikasikan pada beberapa jenis tanaman yang terserang hama ulat seperti tanaman jeruk, mangga, jambu dan lain sebagainya.

Baca juga: 5 Bahan Alami yang Ampuh Membasmi Hama di Rumah

Cara membasmi hama ulat menggunakan sabun air

Hama ulat dapat berkembang dengan cepat bila tidak segera dibasmi. Hama ini akan mulai meninggalkan telur-telurnya di sela daun sehingga dapat menghasilkan ulat yang lebih banyak lagi.

Salah satu cara terbaik untuk membasmi ulat dan juga telurnya adalah dengan menggunakan sabun cair. Berikut ini langkah-langkah untuk membasmi ulat dengan sabun cair:

Baca juga: Singkirkan Hama dan Fungisida, Ini Manfaat Kayu Manis untuk Tanaman

Alat dan bahan:

  • Sabun cuci piring cair
  • Sendok makan
  • Semprotan tanaman
  • Air bersih

Cara membuatnya:

1. Siapkan alat dan bahan

Sebelum kita membuat cairan pembasmi ulat, sebaiknya siapkan alat dan bahannya dulu yaitu sabun cuci piring cair dengan merk apa saja, sendok makan sebagai takaran, semprotan tanaman dan air bersih.

2. Membuat campuran

Isi semprotan tanaman dengan 2 liter air lalu tambahkan 2 sdm sabun cuci piring cair. Aduk campuran air dan sabun cuci piring hingga merata dan menimbulkan busa.

Baca juga: 3 Jenis Hama Tanaman yang Bermanfaat untuk Kesuburan

3. Semprotkan cairan sabun ke daun tanaman

Setelah cairan sabun dan air tercampur sempurna, kamu bisa mengaplikasikan semprotan sabun ke tanaman yang terserang hama. Kamu bisa menggunakan semprotan sabun ini untuk membasmi hama ulat di berbagai jenis pohon seperti jambu ataupun jeruk.

4. Buang hama ulat yang sudah mati

Setelah tanaman disemprot dengan cairan sabun, ulat-ulat yang menempel di daun akan mati. Kamu bisa menggunakan tusuk sate atau lidi untuk mengambil hama ulat yang terlihat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Catat, Ini Tips Memilih Bantal Sofa dengan Tepat

Catat, Ini Tips Memilih Bantal Sofa dengan Tepat

Decor
Kenapa Tanaman Tomat Layu? Ini Penjelasannya

Kenapa Tanaman Tomat Layu? Ini Penjelasannya

Pets & Garden
6 Tips agar Ruangan di Lantai Dua Selalu Dingin

6 Tips agar Ruangan di Lantai Dua Selalu Dingin

Housing
Cara Memperbaiki Ritsleting yang Macet dan Rusak

Cara Memperbaiki Ritsleting yang Macet dan Rusak

Do it your self
6 Barang yang Harus Disingkirkan dari Meja Dapur, Ini Alasannya

6 Barang yang Harus Disingkirkan dari Meja Dapur, Ini Alasannya

Housing
Cara Membasmi Tungau Laba-Laba dari Tanaman

Cara Membasmi Tungau Laba-Laba dari Tanaman

Pets & Garden
Ketahui, Ini Aturan Mencuci Sarung Bantal

Ketahui, Ini Aturan Mencuci Sarung Bantal

Do it your self
5 Aturan Mendekorasi Ruangan dengan Warna Monokrom

5 Aturan Mendekorasi Ruangan dengan Warna Monokrom

Decor
5 Penyebab Tanaman Kemangi Layu

5 Penyebab Tanaman Kemangi Layu

Pets & Garden
Cara Membuat Larutan Pembersih Lantai Sendiri di Rumah

Cara Membuat Larutan Pembersih Lantai Sendiri di Rumah

Do it your self
5 Cara Memaksimalkan Ruang di Kamar Mandi Kecil

5 Cara Memaksimalkan Ruang di Kamar Mandi Kecil

Housing
5 Tips Penempatan Karpet di Ruang Tamu Menurut Desainer

5 Tips Penempatan Karpet di Ruang Tamu Menurut Desainer

Decor
6 Ide Dekorasi Dinding Ruang Tamu agar Tidak Terlihat Kosong

6 Ide Dekorasi Dinding Ruang Tamu agar Tidak Terlihat Kosong

Decor
5 Barang yang Tidak Boleh Ada di Teras, Ini Alasannya

5 Barang yang Tidak Boleh Ada di Teras, Ini Alasannya

Housing
4 Cara Memilih Tirai untuk Ruang Tamu dengan Tepat

4 Cara Memilih Tirai untuk Ruang Tamu dengan Tepat

Decor
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com