Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/12/2020, 11:30 WIB
Aniza Pratiwi,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

Sumber The Spruce

JAKARTA, KOMPAS.com - Selain dapat ditanam di dalam pot, tanaman herbal juga dapat ditanam di dalam pot gantung.

Sebenarnya cara yang bagus untuk menanamnya adalah dengan menggunakan keranjang atau pot gantung serta dijemur di bawah sinar matahari penuh.

Tanaman herbal gantung ini bisa digantung di teras, ataupun di area dapur. Menanam tanaman herbal sebenarnya hampir sama dengan menanam bunga di wadah menggantung.

Baca juga: Mengapa Daun Tanaman Kuping Gajah Kecokelatan? Ini Penyebabnya

Dilansir dari The Spruce, Rabu (30/12/20), untuk menanamnya gunakan campuran tanah yang baik dan mengandung bahan organik agar dapat menahan kelembaban.

Menambahkan pupuk pada saat menanam merupakan ide yang baik, namun tanaman ini tidak membutuhkan banyak pupuk sebanyak tanaman hias bunga.

Lapisi keranjang dengan lumut atau kain lanskap sebelum menambahkan tanah pot. Hal ini akan melindungi dan mencegah kotoran masuk ke keranjang saat disiram.

Semakin besar keranjang atau pot yang digunakan, semakin banyak jenis tumbuhan yang dapat ditanam. Namun, yang harus diperhatikan adalah tidak semua tanaman herbal cocok digantung, jadi penting untuk memilih jenis yang cocok.

Baca juga: Mengenal Blue Star Fern, Tanaman Hias yang Diprediksi Populer di 2021

Berikut lima tanaman yang tahan panas dan tidak terlalu kering ketika tidak disiram.

1. Daun Thyme

Daun thyme biasanya digunakan untuk bumbu atau rempah di suatu masakan, namun tanaman ini juga bisa digunakan sebagai teh herbal, minyak esensial untuk aroma therapi, dan obat tradisional.

Tanaman herbal ini bisa ditanam dalam pot gantung dan diletakkan di dalam rumah dengan sinar matahari yang penuh.

Tanaman ini tumbu memenuhi pot sehingga daunnya akan menjuntai ke luar pot gantung. Thyme membutuhkan tanah yang kering hingga kelembaban yang sedang untuk tumbuh subur.

Baca juga: Seberapa Sering Harus Mengganti Tanah pada Pot Tanaman?

2. Winter Savory

Tanaman ini tumbuh dengan cepat dengan tinggi sekitar 12 inci tetapi dapat dipanen ketika mencapai sekitar 5 inci.

Tanaman ini berasal dari Afrika Utara, Eropa bagian utara dan tenggara, Timur Tengah, dan Asia Tengah, winter savory (Satureja montana) merupakan tumbuhan menahun (perennial) yang dapat ditemukan di semua musim.

Tanaman yang memiliki warna putih, dan ungu ini membutuhkan sinar matahari penuh untuk tumbuh. Dengan memanen tanaman ini, dapat merawatnya dengan baik sehingga tidak terlalu rimbun.

3. Rosemary

Rosemary suka tumbuh di lingkungan yang panas dan kering, membuatnya cocok untuk pot gantung. Pastikan untuk memilih varietas standar yaitu tanaman tegak yang bisa tumbuh agak tinggi.

Baca juga: Seberapa Sering Harus Mengganti Tanah pada Pot Tanaman?

Rosemary menyukai kondisi kering, jadi pastikan untuk menanamnya dengan tumbuhan lain dengan kebutuhan serupa.

Tanaman rosemary yang memiliki banyak khasiat.Shutterstock Tanaman rosemary yang memiliki banyak khasiat.

 

4. Sage

Sage merupakan tanaman yang dapat tumbuh dengan baik di pot gantung serta di bawah sinar matahari yang penuh. Namun, letakkan di tempat yang lebih tertutup ketika musim dingin atau hujan tiba.

5. Alchemilla mollis

Di iklim yang lebih hangat, tanaman ini bisa tumbuh dengan subur. Letakkan tanaman ini di tempat yang terkena sinar matahari namun teduh. Untuk menghindari masalah jamur, beri banyak ruang pada tanaman untuk mendorong sirkulasi udara.

Tanaman ini bisa mengobati diare, menstruasi yang terasa sakit dan ketidaknormalan fungsi gastrointestinal.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com