Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Apakah Induk Kucing Bisa Mengingat Anak-anaknya Setelah Lama Berpisah?

Hal ini dapat terjadi karena anak kucing biasanya akan berusaha untuk bertahan hidup sendirian, baik di lingkungan lama atau baru.

Sehubungan dengan hal di atas, sebuah pertanyaan pun sering kali muncul, yaitu apakah induk kucing bisa mengingat anak-anaknya setelah lama berpisah?

Induk kucing merawat anak-anak kucingnya, mengajari berburu, dan menunjukkan kepada mereka cara-cara dunia kucing.

Induk kucing akan terus melakukan ini selama anak kucing tetap menjadi bagian dari komunitas yang sama.

Namun, apabila induk kucing dipisahkan dari anaknya, ia akan melupakan aroma anak kucingnya dengan cepat. Hal itu secara efektif membuat anak kucing menjadi kucing asing bagi induknya.

Untuk mengidentifikasi satu sama lain, seekor kucing menggunakan aroma, bukan penglihatan. Aroma kucing dapat berubah dengan cepat setelah dibawa ke rumah baru atau pindah ke tempat lain.

Berapa lama induk kucing mengingat anak-anaknya?

Lamanya waktu induk kucing mengingat anak-anaknya tergantung pada status komunal atau keluarga mereka.

Jika terus hidup bersama, induk kucing akan selalu mengingat keturunannya dan biasanya akan terus memperlakukan mereka seperti seorang anak.


Hal itu bisa membuat induk kucing terus membawa makanan dan merawat keturunannya.

Namun, jika keturunannya dikeluarkan dari induknya, biasanya induk kucing akan melupakan baunya dalam beberapa minggu.

Hal ini telah diamati oleh pemilik yang telah memperkenalkan kembali anak kucing kepada induknya pada kemudian hari, serta dalam situasi di mana anak kucing terus tinggal dekat dengan induknya, tetapi tidak di rumah yang sama.

https://www.kompas.com/homey/read/2022/11/13/105800876/apakah-induk-kucing-bisa-mengingat-anak-anaknya-setelah-lama-berpisah-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke