Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Aturan Feng Shui untuk Pintu Rumah agar Mendatangkan Keberuntungan

Karen Kingston, master organizer dan ahli feng shui, mengatakan pintu harus terbuka dengan bebas tanpa kekacauan menghalangi jalan atau beban ekstra padanya. 

Karena itu, pengait yang digantung pada pintu untuk menggantung handuk atau jaket sebenarnya tidak bagus untuk chi yang baik.

Sebab, barang-barang tersebut membebani ayunan alami pintu masuk, yang dapat diterjemahkan menjadi beban dalam hidup Anda.

Begitu pun, sebuah pintu yang tidak dapat terbuka sepenuhnya berarti menghalangi peluang dalam hidup.

Untuk mengatasinya, memperbaiki atau mengganti engsel dapat membantu meningkatkan aliran chi. Selain itu, memindahkan barang-barang, baik yang digantung maupun menghalangi jalan di sekitar pintu, sehingga dapat membuka setidaknya 90 derajat (lebih optimal).

Nah, dilansir dari House Digest, Senin (5/9/2022), berikut cara menggunakan pintu untuk memaksimalkan energi baik di rumah. 

Menurut Peace.Love.Feng Shui, pintu depan rumah disebut "mulut chi" karena energi memasuki rumah melalui pintu.

Fenshuied juga mengatakan pintu masuk rumah dianggap sebagai pusaran utama untuk chi dan harus terbuka ke dalam dengan area di sekitar pintu dalam kondisi cukup terang, bebas kekacauan, dan mengundang.

Menjaga ketertiban di sekitar pintu masuk membersihkan ruang dari getaran negatif akan memungkinkan energi baru yang segar masuk dan mengalir dengan mudah.  

Perhatikan semua pintu di rumah

Semua pintu di dalam rumah harus dapat dibuka sepenuhnya tanpa gangguan dari rintangan, barang-barang yang menggantung, dan engsel yang bermasalah.

Pintu harus berayun ke dalam, membuka ke dalam ruangan, bukan keluar, dan jalurnya harus ramah.

Selain itu, setiap pintu masuk rumah harus bersih, bebas goresan, cat terkelupas, serta lecet. Sebab, pintu yang kotor akan mengusir chi positif dan memungkinkan energi negatif masuk.

Aturan lain yang harus diperhatikan adalah jumlah pintu. Kathryn Wilking, seorang anggota profesional dari International Feng Shui Guild, mengatakan jumlah pintu disebut sebagai "pintu berdebat." 

Pintu yang terlalu banyak (terutama bertabrakan satu sama lain saat dibuka) diyakini bahwa chi dapat menjadi bingung dan dicegah agar tidak mengalir bebas.

Pintu masuk kamar tidur harus tetap terbuka untuk meningkatkan energi baik, sementara kamar mandi, tempat alami chi negatif, pintunya harus tetap tertutup.

Pintu melambangkan keputusan dalam hidup dan kemampuan Anda menavigasinya dengan jelas. Dengan mengingat hal ini, fokus pada pintu di feng shui tidak hanya menjaga energi mengalir ke semua rumah, tetapi juga membuka diri dan menyambut peluang baru dalam hidup.

https://www.kompas.com/homey/read/2022/09/05/174700176/aturan-feng-shui-untuk-pintu-rumah-agar-mendatangkan-keberuntungan

Terkini Lainnya

9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

9 Tanaman Hias yang Dapat Ditanam di Air

Pets & Garden
7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

7 Pakaian yang Tidak Boleh Dimasukkan ke Mesin Pengering, Kenapa?

Home Appliances
7 Barang Dekorasi yang Tidak Perlu Dibeli Baru

7 Barang Dekorasi yang Tidak Perlu Dibeli Baru

Decor
Cara Mencuci Pakaian Berbahan Linen dengan Benar

Cara Mencuci Pakaian Berbahan Linen dengan Benar

Do it your self
5 Cara Menambahkan Karakter di Kamar Mandi

5 Cara Menambahkan Karakter di Kamar Mandi

Decor
5 Cara Membuat Plafon Ruang Tamu Terlihat Lebih Tinggi

5 Cara Membuat Plafon Ruang Tamu Terlihat Lebih Tinggi

Decor
5 Kesalahan Desain Rumah dan Cara Memperbaikinya

5 Kesalahan Desain Rumah dan Cara Memperbaikinya

Housing
5 Tanaman Berwarna Merah yang Membuat Taman Lebih Cerah

5 Tanaman Berwarna Merah yang Membuat Taman Lebih Cerah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Lantai Kayu Solid dengan Cuka

Cara Membersihkan Lantai Kayu Solid dengan Cuka

Home Appliances
5 Jenis Meja Kamar Mandi yang Populer

5 Jenis Meja Kamar Mandi yang Populer

Home Appliances
Mudah, Cara Menghilangkan Bau Terbakar pada Microwave

Mudah, Cara Menghilangkan Bau Terbakar pada Microwave

Do it your self
6 Ikan Hias Air Tawar yang Cocok Dipelihara di Akuarium

6 Ikan Hias Air Tawar yang Cocok Dipelihara di Akuarium

Pets & Garden
Cara Membersihkan Food Processor agar Kembali Kinclong

Cara Membersihkan Food Processor agar Kembali Kinclong

Home Appliances
6 Varietas Aglonema yang Cocok di Kebun dan Ruangan

6 Varietas Aglonema yang Cocok di Kebun dan Ruangan

Pets & Garden
Mudah, Begini Cara Membuat Sabun Cuci Baju di Rumah

Mudah, Begini Cara Membuat Sabun Cuci Baju di Rumah

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke